JM-YUS Punya Program Khusus untuk Menangkan Pilkada 2018

Empat Lawang105 Dilihat

Empat Lawang, medianasional.id – Kampanye Akbar Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati periode 2018-2023 nomor urut 2 Joncik Muhamad-Yulius Maulana berlangsung meriah dan sukses digelar di Lapangan Pendopo Desa Pagar Tengah Kecamatan Pendopo Kabupaten Empat Lawang,.

Kampanye Akbar Paslon nomor dua (2) meghadirkan artis ibukota Siti Badriah (Sibad), Nelvi KDI dan Artis lainnya, sengaja didatangkan untuk menghibur Lautan Manusia yang menghadiri Kampanye Akbar Joncik-Yulius.

Dalam kampanye akbar ini dihadiri oleh Ketua Partai Pengusung dan Pendukung Joncik-Yulius. Yang membuat istimewa kampanye Akbar tersebut dihadiri langsung Anggota komisi VI DPR RI Hafis Tohir, sesepuh Empat Lawang Rijal Matcik, Tokoh Masyarakat Lintang Empat Lawang Abdulah Somat Gani, Jonson Muhamad, Yan zailani, Abu Hasan dan Tokoh Muda Empat Lawang Verry Marthaviansyah (Relawan Kang Verry).

Simpatisan Pendukung Paslon nomor urut dua (2) ini bergerak dari berbagai Desa, Kelurahan dan Kecamatan yang ada di Kabupaten Empat Lawang, hingga Lapangan Pendopo menjadi Lautan manusia bahkan tumpah ruah hingga ke jalan.

Di hadapan Lautan Manusia dalam Orasi Politiknya Joncik Muhamad mengatakan, sudah menyiapkan beberapa Program unggulan untuk memenangkan Pilkada pada 27 Juni mendatang.

“Selain pembangunan Infrastruktur JM-YUS juga mempunyai program unggulan yaitu Sektor keamanan, Pertanian, Beasiswa bagi masyarakat kurang mampu tapi berprestasi, Program Umroh Gratis,” kata Joncik saat kampanye Akbar.

Ditambahkanya, “kalau kami menang, kami akan mengubah Empat Lawang (Emass) menjadi Empat Lawang yang MADANI (Masyarakat Aman Damai Agamis Nasionalis Islami). Jika kami terpilih nanti maka akan dilakukan pembangunan secara merata di Kabupaten Empat Lawang ini.

“Semua Kecamatan di Empat Lawang kita bangun, tidak ada Lintang, tidak ada Pendopo, tidak ada Tebing Tinggi. Yang ada hanya Empat Lawang, kita akan bangun Empat Lawang secara merata,” tegasnya.

Di tempat yang sama Cawabup Yulius Maulana (Yus), menjelaskan kalau tahun 2018 ini dua kekuatan JM-YUS bersatu dan bergabung untuk memenangkan Pilkada 2018 ini. Jika ingin melihat Empat Lawang makmur, maka akan membangun sektor pertaniannya.

“Karena mayoritas masyarakat Empat Lawang adalah petani, maka kita bangun sektor pertaniannya jika ingin melihat Empat Lawang makmur,” kata Yulius.

Dulu ada guru Honda lanjut Yulius, dan guru Honda tersebut ada gajinya, bahkan gajinyapun akan disetarakan dengan UMR. Ia berjanji akan berusaha mengambil dana APBN untuk membangun Kabupaten Empat Lawang, membangun Empat Lawang ini tidak cukup jika hanya mengandalkan APBD.

“Jika kami menang pada Pilkada tahun ini, Guru Honda kita angkat kembali, dan gajinya itu bisa dari APBD. Untuk membangun infrastruktur di Empat Lawang ini tidak cukup jika hanya mengandalkan APBD, tapi jika kami menang kami akan berusaha untuk mendatangkan kembali dana APBN yang selama ini tidak dikucurkan lagi ke Kabupaten Empat Lawang,” beber Yulius Maulana ketika menyampaikan Orasi Politiknya saat Kampanye Akbar. (AU)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.