Jebolnya Plafon RSUD Pringsewu, Komisi 3 DPRD Angkat Bicara

Lampung318 Dilihat
Pringsewu redaksimedinas.com – Ketua komisi 3 DPRD Pringsewu Rahwoyo akhirnya angkat bicara terkait ambrolnya plafon RSUD yang sudah lama namun belum di perbaiki, hal ini menjadi sorotan publik karena mengingat Rumah Sakit merupakan aset Pemerintah Daerah yang setiap harinya sibuk di melayani masyarakat luas, dan tentunya bukan cuma masyarakat kabupaten Pringsewu namun dari luar daerah juga banyak.
Wajar jika plafon yang ambrol menjadi kritikan masyarakat luas, karena memang sangat menggangu kenyamanan aplagi saat hujan bocor dan tentunya akan membuat lantai menjadi licin, memang sudah seharusnya Komisi 3 melakukan Sidak dan mengambil sikap tegas karena rusaknya bangunan ini sudah
cukup lama namun miris tidak ada perhatian sama sekali dan seolah olah dibiarkan  begitu saja.
Menurut Rahwoyo selaku ketua komisi 3 DPRD Pringsewu saat di hubungi awak media melalui pesan watshap Jumat (39/03), Ambrolnya plafon tersebut membuat geram dan sangat memprihatinkan, tentunya hal ini tidak bisa di biarkan.
Kita akan tanyakan kepihak rumah sakit, apa penyebab bangunan yang tergolong masih baru sudah rusak,” ucap Rahwoyo.
Lanjutnya Rahwoyo” Komisi 3 dalam waktu dekat akan melakukan Sidak ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pringsewu guna mencari tau apa yang menjadi rusaknya plafon tersebut, dari segi materialnya apa ada penyebab lain sehingga plafon yang belum lama di bangun sudah rusak parah.”tutup Rahwoyo. (Jum)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.