Harga Anjlog Petani Bawang Merah Grudug Kantor Bupati Brebes

Jawa Tengah63 Dilihat

Brebes, redaksimedinas. com – Harga bawang anjlog petani unjuk rasa depan kantor Bupati, menuntut pemerintah memperhatikan petani bawang merah. Jumat, 29/12/2017.

Ratusan petani yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Petani Brebes (AMPB) datangi kantor Bupati meminta pemerintah ambil kebijakan terkait harga bawang yang anjlok.

Tuntutan demonstran “menolak kebijakan Menteri pertanian yang membuka 10 daerah budidaya bawang merah di luar jawa. Menjadikan Brebes menjadi pusat pembibitan bawang merah dan pusat produksi bawang merah nasional
meminta pada pemerintah untuk lebih perhatian pada petani bawang Brebes karena harga bawang saat ini hanya 4.000/kg.

Karena tidak langsung bertemu bupati, demonstran tersulut emosi dan melempari kantor bupati dengan bawang merah, baru sekira pukul 14.00 Bupati yang baru kembali dari perjalanan Dinas langsung menemui demonstran untuk berdialog.

Bupati berjanji “akan melakukan upaya pro petani agar petani kembali menikmati harga yang cukup sehingga tidak merugi,dan seluruh ASN wajib membeli bawang merah petani Brebes,” Katanya.

Dengan jatuhnya harga bawang merah dan semua kesulitannya, kita akan segera bertindak ke pemerintah pusat dan saya mempersilakan barangkali ada perwakilan dari petani yang akan ikut kita ke pusat.”Pungkasnya.

Budiarso Kadis pertanian mengatakan, tahun 2018 bulog akan menjadi tampungan bawang dengan cas, agar petani tidak merugi pada saat harga menurun.

Petani bawang merah Brebes tidak merugi kalau harga bawang minimal 15.000/kg dan saat ini harga bawang ditingkat petani hanya 4.000/kg sehingga petani merugi.” Katanya. (Dmd)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.