Gubernur Jawa Barat Resmikan Situ Gede Kota Bogor

Bogor214 Dilihat

Bogor, medianasional.id – Situ Gede sebagai tempat wisata di Kota Bogor diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Kamis, (19/1) di Situ Gede Kelurahan Situ Gede Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.

Acara dihadiri oleh Forkopimda Kota Bogor diantaranya Walikota Bogor. Kapolresta Bogor Kota, Dandim Kota Bogor, Rektor IPB, dan Unsur terkait lainnya.  Turut mendapingi Gubernur Ridwan Kamil, Iwan Suryawan anggota DPRD Jawa Barat, Kadis SDA Jawa Barat, Kadis Binamarga Jawabarat.

Situ Gede adalah satu obyek wisata di Kota Bogor, Situ Gede Sendiri terlatak ditepi Hutan Lindung  (Hutan Dramaga) yaitu Hutan penelitian milik Balitbang Kehutanan Departemen Kehutanan. Telaga yang memiliki luas sekitar 6 Hektare merupakan tempat wisata harian bagi warga bogor.

Untuk pengunjung disediakan sarana, Perahu, Mendayung, memancing atau jalan-jalan di kerimbunan Hutan.
L

okasi obyek wisata Situ Gede berjarak sekitar 10 km dari pusat Kota Bogor atau sekitar 3 km dari terminal bubulak.

Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto dalam sambutannya mengatakan, “sangat mengapresiasi kepada kepada pemerintah Jawa Barat, dan mengucapkan terikasih kepada Pak Gubernur yang telah banyak membantu mengucurkan anggaran untuk membangun Kota Bogor,” ungkapnya.

Sementara itu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam sambutannya mengatakan untuk Revitalisasi dan perbaikan infrastruktur yang ada di Situ Gede Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah menggulirkan anggaran sekitar Rp 7 Milyar.

“Semoga dengan telah dibangunnya sarana dan prasana di Situ Gede akan banyak wisatawan yang datang kesini, dan pada akhirnya bisa meningkatkan perekonomian warga sekitar. Dan kalau Pemimpin datang harus membawa kebahagian bagi warganya,” pungkasnya.

Rangkaian kegiatan peresmian juga diisi dengan berbagai acara, diantaranya penandatangan Prasasti dan pemberian hadiah hiburan berupa sepeda bagi anak anak dan ibu ibu yang bisa memaikan permainan lato lato. ( Mulyana / Galih Irawan )

ADVERTISEMENT

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.