Destinasi Baru Kampung Petodanan Utara yang Disulap Jadi Kampung Bola

Batang104 Dilihat


Batang, medianasional.id – Tidak ada rotan akar pun jadi, itulah peribahasa yang pas disandangkan untuk Kampung Petodanan Utara Kelurahan Proyonggan Tengah Kecamatan Batang yang padat penduduk dan kumuh, pasalnya warga menyulap kampungnya menjadi destinasi baru.

Kampung tersebut yang memiliki 200 kepala keluarga menyulapnya menjadi kampung bola dengan dihiasi pernak- pernik seputar bola, baik dari bendera negera yang mengikuti pila dunia, hingga pemain – pemain top dunia.

ADVERTISEMENT

Kampung yang berdekatan dengan pasar Batang memang hampir mayoritas warganya menyukai bola atau maniak bola, sehingga warganya memiliki kreatif untuk ikut merayakan dalam menghadapi gelaran besar emapt tahunan kompetisi sepak bola tingkat dunia.

“Ini sangat kreatif dan patut menjadi contoh di Kabupaten Batang, karena dengan guyub rukun warganya mampu menciptakan destinasi baru, apalagi dengan biaya swadaya masyarakat,” Kata bupati Batang Wihaji yang mengunjungi Kampung tersebut, Selasa (22/5/18).

Ia mengatakan, di zaman sekarang ini apa saja bisa menjadi viral dan menjadi pusat perhatian, apalagi kalau mampu membuat suasana atau tempat sebagai ajang selfi serta bisa mengemas suatu kegaiatan yang kekinian, up to date dan berinovasi.

“Kalau memang ingin menjadi kampung wisata atau pusat destinasi baru harus selalu muncul ide – ide kreatif dan inovatif, dan saya siap mendukung karena kita memiliki program visit to Batang 2022 dengan tagline heaven of Asia,” jelas Wihaji.

Mulyono Pengurus Kampung tersebut mengatakan, pembuatan kampung bola merupakan inisiatif dari warga, sehingga segala bentuk biaya di tanggung oleh masyarakat atau swadaya dari warga, adapun yang mengecat tembok dan rumah maupun pernak – perniknya dilakukan oleh pemuda.

“Kampung kami sudah Viral di media sosial, setiap harinya puluhan masyarakat datang untuk melihat kampung bola dan berselfi,” Kata Mulyono.

Selain itu juga kita termotivasi dari salah satu televisi swasta yang di lombakan untuk meramaikan piala dunia sepak bola, di samping itu kecintaan warga terhadap olah raga sepak bola menjadi semangat untuk menjadikan kampung bola. (Son /edo)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.