Cegah Penyebaran Covid-19, Polsek Tajinan Bersama Muspika Memberlakukan Physical Distancing

Jawa Timur172 Dilihat
Polsek Tajinan bersama Muspika melaksanakan kegiatan pemberlakukan Physical Distancing dengan pemasangan benner serta sosialisasi kepada masyarakat.

Malang, medianasional.id – Dalam rangka mengantisipasi Penyebaran Virus corona ( Covid 19), Polsek Tajinan bersama Muspika telah melaksanakan kegiatan pemberlakukan Physical Distancing dengan pemasangan benner serta sosialisasi kepada masyarakat, Senin (30/03/2020).

Adapun lokasi pemberlakuan Physical Distancing antara lain Kawasan wisata Sumber Jenon, Desa Gunungronggo Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang dan Pemukiman warga Jl. Gading, Kecamatan Tajinan.

Sementara itu waktu untuk pemberlakuan physical distancing yakni pada Sabtu – pukul 08.00 wib hingga 12.00 Wib dan 19.00 hingga 23.00 wib. Dan untuk hari Minggu pukul 08.00 hingga 12.00 wib, dan 19.00 wib hingga 23.00 wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Tajinan (AKP Octa Panjaitan, SH, MH), Danramil Tajinan Kapten (Sudarto), Camat Tajinan (Sri Pawening), Kanit Binmas Polsek Tajinan, (IPDA Fredy Siwy), Kasi Trantib Kec.Tajinan (Supardi), Bataud Koramil Tajinan, Kasium Polsek Tajinan, Bhabinsa Gunungronggo (Serka Kamim), Bhabinkamtibmas Gunungronggo (Briptu Alvian), Kaspkt Polsek Tajinan (Bripka S. Wahyudi), Bripka Sutriono, Bripka Amir F, Pengelola wisata Sumberjenon (Harianto), dan Kepala Desa Gunungronggo beserta Perangkat desa GunungRonggo.

Dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan agar masyarakat mengerti dan memahami serta mendukung program Pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran virus corona (covid-19).

Dalam kegiatan tersebut juga ditekankan kembali kepada masyarakat yang mengelompok dan berkerumun agar membubarkan diri dan segera pulang ke rumah masing – masing. Masyarakat juga dihimbau mengurangi kegiatan bertemu / berkumpul dengan orang lain kecuali sangat penting ( Physical Distancing).

Selain itu masyarakat juga diharuskan menjaga kebersihan sebelum dan setelah melakukan aktifitas maupun kontak dengan orang lain dan agar tetap tenang, jangan resah, selalu update perkembangan situasi dari sumber yang memiliki kredibilitas sehingga tidak termakan berita Hoax.

Serta selalu mencuci tangan dan menggunakan Masker saat sakit, menutup mulut saat bersin dan batuk. Hal ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 yang tengah merebak di wilayah Indonesia.

Reporter : nrt

Editor : Sunarto

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.