Bupati Buka Lampura Fair HUT Kabupaten Ke-71

Sumatera352 Dilihat

Lampung Utara – Bupati Lampung Utara H. Agung Ilmu Mangkunegara membuka Lampura Fair pameran pembangunan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) kabupaten Lampung Utara yang ke-71, di halaman parkir Stadion Sukung Kotabumi, Jumat malam.

 

Turut hadir pada acara tersebut Bupati Lampung Utara H.Agung Ilmu Mangkunegara di dampingi oleh Wakil Bupati Lampura dr. Sri widodo, Sekretaris daerah Samsir, Para Asisten, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Lurah, Kepala Desa Se- Lampung Utara, Tokoh Masyarakat, Tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda beserta ribuan masyarakat Lampung Utara antusias menyaksikan pembukaan pameran pembangunan.

 

Dalam sambutannya Bupati Lampung Utara H.Agung ilmu Mangukunegara mengucapkan banyak terimakasih yang setinggi-tingginya kepada jajaran Forkopimda, para asisten, para camat, para lurah, para pimpinan perusahaan, para tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, tokoh agama, serta kepada seluruh lapisan masyarakat kabupaten Lampung Utara yang telah ikut berpartisipasi, sehingga bisa terselenggaranya acara Lampura Fair ini.

 

“Hari berganti hari, bulan berganti tahun, tidak terasa sudah 71 tahun kabupaten Lampung Utara berdiri, dan telah menjadi salah satu kabupaten tertua di provinsi Lampung, dengan melahirkan sebanyak tiga anak dan tiga cucung kabupaten. Sudah sepatutnya kabupaten ini menjadi panutan bagi kabupaten lain, karena selama 71 tahun adalah waktu yang cukup lama,” ucap Agung.

 

Agung juga menambahkan, “yang perlu kita ingat setiap zaman pasti ada pemimpinnya dan setiap pemimpin pasti ada zamannya. Maka dari pada itu kita perlu berterima kasih kepada para leluhur dan pahlawan – pahlawan kita yang telah berjuang mati-matian demi kita semua. Pada acara ini adalah Ajang penyampaian informasi, karena sudah banyak yang kita lakukan tapi lebih banyak yang belum kita kerjakan. Dan salah satu perlu diketahui masyarakat adalah saat ini situasi politik mulai memanas. Politik boleh berbeda tetapi silaturahmi harus tetap dijaga. Mari berbuat dan bertindak bukan saling untuk manyakiti”, tuturnya.

Pemotongan karangan bunga.

Kemudian di akhir sambutannya, Bupati Agung berjanji selama Ia masih jadi Bupati, ke depan akan banyak hiburan dan pameran yang akan dibuatnya untuk menghibur seluruh masyarakat kabupaten Lampung Utara. Setelah itu Lampura Fair HUT kabupaten Lampung Utara yang ke-71 dengan tema “Mari Bersatu” resmi dibuka dengan lantunan suata sirine yang diiringi pesta kembang Api tanda pameran pembangunan dibuka dan dilakukan pemotongan karangan bunga. (BD)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.