Bulu Tangkis Peringati Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Rusdedy: Untuk Kebersamaan

Kendal174 Dilihat

KENDAL- medianasional.id Gelaran Porsenap masih bergulir di Lapas Terbuka Kendal. Bertempat di Gedung Serbaguna, Kalapas Terbuka Kendal, Rusdedy dan jajaran berpartisipasi dalam pertandingan bulu tangkis yang digelar menyemarakkan kegiatan peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke 58, Sabtu (2/4/22).

Pertandingan bulu tangkis Lapas Terbuka Kendal pada gelaran kali ini adalah kategori ganda dengan sistem pengundian untuk menentukan pasangan.

ADVERTISEMENT

Pertandingan pertama Rusdedy yang berpasangan dengan M. Mokhdor harus bermain habis-habisan melawan Kasi Admin Kamtib,  Ari Rahmanto yang berpasangan dengan Triyas Ibnu, dan hasilnya Kalapas Terbuka Kendal harus mengakui keunggulan Kasi Admin Kamtib.

Tren kemenangan Ari Rahmanto terus berlanjut sampai ke final, pada semifinal Ari – Triyas  dengan mudah melibas pasangan Joko Susanto – Agus Trijayanto.

Pada pertandingan lain Ka KPLP, Darmono yang berpasangan dengan Yoppy penuh perjuangan sampai ke final, setelah sebelumnya pada partai semfinal berhasil mengalahkan pasangan Kasubsi Perawatan, Rustamaji dan Rosyian Anwar.

Pertandingan final yang mempertemukan pasangan Ari – Triyas dan Darmono – Yoppy tampak berjalan seru, set pertama jual beli serangan terus dilakukan kedua belah pihak. Set pertama menjadi milik pasangan Ari – Triyas.

Pada set kedua pasangan Darmono – Yoppy sering melakukan kesalahan sendiri dan pada akhirnya mengantarkan pasangan Ari – Triyas sebagai juara dalam gelaran porsenap di Lapas Terbuka Kendal.

Ucapan selamat datang dari Rusdedy kepada pasangan Ari – Triyas, Rusdedy juga menyampaikan kalah menang nomor sekian, yang terpenting pada kegiatan ini adalah meningkatkan rasa kebersamaan dan menjaga kesehatan dengan berolahraga.

“Tetap jaga sportifitas dan yang penting meningkatkan rasa kebersamaan,” tandas Rusdedy.(ERO)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.