Bhakti Lingkungan, Ganjar Pranowo Tanam Pohon Bibit Hutan Magrove

Kendal77 Dilihat

Kendal, medianasional.id – Orang nomer satu di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo SH.,M.IP, yang juga merupakan Ketua KAGAMA (Keluarga Alumni Gadjah Mada), secara simbolis melakukan penanaman bibit manggrove sebanyak 5.000 batang dan bibit cemara laut 1.000 batang, di Pantai Kartika Jaya Desa Kartika Jaya Kecamatan Patebon Kabupaten Kendal, Dalam rangka kegiatan Bhakti Lingkungan yang bertajuk “KAGAMA Menanam Untuk Indonesia”, kamis, 11/04/19.

Di kesempatan tersebut, Gubernur Jawa Tengah didampingi oleh Bupati Kendal dr. Mirna Annisa, M.Si, Wakil Bupati Kendal Drs. Masrur Masykur dan Sekda Kendal Moh. Toha, ST.,M.Si serta Kapolres Kendal AKBP Hamka Mappaita. Dan diikuti oleh, anggota Pramuka, sejumlah relawan serta masyarakat Desa Kartika Jaya dan sekitarnya.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dalam sambutannya mengatakan bahwa penanaman mangrove dan cemara laut di pantai Kartika Jaya merupakan salah satu kegiatan untuk merevitalisasi kawasan pantai pesisir utara Jawa Tengah yang dipelopori oleh Kagama Jawa Tengah.
“ Tumbuhan dan tanaman manggrove memiliki fungsi utama untuk memperbaiki ekosistem pantai dan habitat fauna endemis serta mempunya manfaat secara ekonomis bagi masyarakat sekitar hutan mangrove. Oleh karenanya, kegiatan penanaman ini melibatkan masyarakat setempat, Kagama dan para relawan serta anggota pramuka “, terang Ganjar.

Diterangkan Ganjar, nantinya tanaman manggrove yang sudah besar akan menjadi penyedia sumber makanan yang melimpah bagi biota hutan mangrove sehingga bisa berkembang biak dengan baik.
Ganjar juga mengatakan bahwa di sejumlah daerah di Jawa Tengah, limbah mangrove bisa dijadikan bahan pewarna alami untuk industri batik. Bahkani buah mangrove bisa dijadikan makanan olahan seperti manisan, peyek, cendol, minuman dan manggrove jenis Tancang ( umumnya di pantai Kabupaten kendal ) bisa dijadikan tepung.

Di giat yang sama Bupati Kendal dr. Mirna Anisa, mengatakan bahwa Perbaikan hutan mangrove dengan penanaman Cemara Laut serta manggrove di kawasan Pantai Kartika Jaya tersebut, selain menjadi gerakan cinta lingkungan hidup juga dapat dijadikan sebagai daya tarik wisata pantai.
“ Jelas sangat mungkin kawasan hutan mangrove di pantai Kartika Jaya bisa menjadi destinasi wisata yang memikat yang akan meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat sekitar sini,” paparnya.rz/tf.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.