Benahi Halbar, Balon JUJUR Siap Mendaftar Ke KPU

Maluku Utara249 Dilihat
Foto istimewa pasangan JUJUR

Jailolo, medianasional.id – Pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Barat (Halbar) di periode 2020-2025 diantaranya James Uang-Djufri Muhammad (JUJUR) ini telah siap untuk mendaftar ke KPU Halbar pada tanggal 4 September 2020 mendatang.

Pasalnya, seperti yang disampaikan Ketua Tim Pemenang balon JUJUR, Rustam Fabanyo bahwa jargon JUJUR mereka  sudah siap mendaftar ke KPU Halbar ini, karena Balon JUJUR sudah memenuhi persyaratan dengan mengantongi rekomendasi dari Partai Demokrat dan NasDem.

ADVERTISEMENT

Hal ini dibuktikan berdasarkan rekomendasi NasDem B.1 KWK dengan nomor : 215-SI/RP/DPP-NasDem/VII/20, ditandatangani langsung Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu, Prananda Surya Paplo dan Waketum NasDem Ahmad. H.M.ALI, sementara rekomendasi Demokrat B.1 KWK dengan nomor : 96/SK/DPP.PD/VII/2020, ditandatangani oleh H. Agus Harimurti Yudhoyono dan Sekjen H. Teuku Riefky Harsyah.

”Secara administrasi Balon JUJUR sudah memenuhi syarat dan siap daftar ke KPU pada tanggal 4 september mendatang,”ungkapnya.

Rustam menambahkan, syarat untuk daftar ke KPU adalah setiap Bacalon harus mengantongi 5 kursi di Parlemen dan saat ini Bacalon JUJUR sudah memiliki 5 kursi, sehingga keseriusan serta kepastian untuk bertarung dan siap membenahi Halmahera Barat di 5 tahun mendatang.

”Pasangan JUJUR telah mengikuti Pemilukada tentu dengan itikad dan niat mengabdikan diri untuk kemaslahatan masyarakat Halbar,”katanya.

Paslon JUJUR, merupakan kader terbaik Demokrat dan NasDem, bahkan keduanya saat ini menjabat ketua DPC Demokrat dan DPD NasDem Halbar, sehingga paslon JUJUR adalah tokoh yang dipandang memiliki kecakapan dan siap menjadi The New Leader. Meskipun paslon JUJUR telah memenuhi syarat dengan mengantongi rekomendasi Demokrat dan NasDem, namun saat ini tetap mebuka ruang komunikasi dengan parpol lain untuk membentuk suatu koalisi yang dilandasi oleh ke JUJURAN dalam persaingan merebut kursi kepemimpinan di halbar.

”Harapan kami perehelatan Pilkada tahun ini adalah terselenggaranya Pilkada Jujur, adil, transparan dan bermartabat, sehingga dapat melahirkan peimpin yang pro rakyat. Dan insa Allah besok Paslon JUJUR melakukan Deklarasi yang dipusatkan di kantor DPC Demokrat desa Hatebicara,”pungkasnya. (Ann)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.