Danramil : Berikan Semangat kepada Anggota dan Masyarakat Desa Karangturi

Purbalingga42 Dilihat

Purbalingga, medianasional.id – Setiap pagi sebelum melaksanakan kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2020, Anggota Kodim 0702/Purbalingga dan Instansi lainya serta masyarakat Desa Karangturi melaksanakan apel pengecekan di lokasi TMMD Desa Karangturi, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga, ( 24/09/2020).

Dengan diawali berdo’a bersama, Danramil 10/Mrebet Kapten Cba Agus Sukendar mengajak semua Anggota Kodim yang tergabung dalam kegiatan TMMD melaksanakan perintah bersama, bekerja dengan sepenuh hati, tulus ikhlas berbaur bersama warga masyarakat Desa Karangturi.

“Semoga apa yang dikerjakan saat ini membawa berkah dan manfaat yaitu terwujudnya transportasi pedesaan yang permanen yang memungkinkan jarak tempuh akan lebih cepat guna menunjang kesejahteraan bagi warga Desa Kedungsari dikemudian hari,” ungkapnya.

Danramil mengatakan, semangat warga Desa Karangturi masih 55 atau dalam bahasa TNI artinya siap, siap dan sangat siap untuk melaksanakan kegiatan.

“Saya sangat terkesan dengan semangat warga Desa Karangturi, semangatnya luar biasa dan juga yang hadir kali ini sangatlah banyak semoga setiap harinya seperti ini sampai selesesai kegiatan TMMD,” katanya.

Berkaryalah sesuai dengan kemampuan masing-masing dan sesuaikan dengan situasi kondisi medan lapangan yang ada serta usahakan selalu ciptakan kesan kebersamaan dan kemanunggalan dengan warga masyarakat. Faktor keamanan harus diperhatikan dan dikedepankan serta jaga kehormatan TNI.

”Dalam melaksanakan interaksi dengan masyarakat di Desa Karangturi berpedoman dengan Sapta Marga, Sumpah prajurit dan 8 Wajib TNI, sehingga sasaran fisik dan non fisik tercapai serta terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Masyarakat,“ pungkasnya.

Dalam kegiatan ini tetap menggunakan prosedur protokol kesehatan yaitu memakai masker, jaga jarak dan memcuci tangan.

Reporter : Bambang

Editor : Tyo

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.