Wakil Bupati Tubaba Sidak, Ini Harapan Fauzi Hasan

TUBABA, Medianasional.id – Terus wujudkan pelayanan yang Berintegritas, Fauzi Hasan.SE.MM, Wakil Bupati Kabupaten Tulangbawang Barat sambangi kantor bersama, yang terletak dikelurahan Tiyuh/Desa panaragan jaya kecamatan Tulang Bawang Tengah dalam rangka meningkatkan koodinasi penyelenggaraan pemeritahan dan pelayanan publik.

Dikatakan Fauzi hasan.SE.MM. Kita mengharapkan terhadap segenap ASN Terus meningkatkan kualitas pelayanan publik dengan pola membangun budaya melayani Membangun kesadaran bahwa fungsi utama pemerintah daerah Tubaba, adalah memberikan pelayanan kepada masyarakat sebaik-baik mungkin, serta memperkuat kualitas (SDM) dalam memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat, harapnya, Fauzi Hasan.SE.MM.
di sela-sela melakukan sidak dikantor bersama, pada Kamis, (21/11/2019).

Ditegaskan Fauzi Hasan, disetiap ASN harus memiliki budaya kerja yang baik, menjalankan tugas dan fungsinya sebagai abdi negara, dapat menjaga kerukunan menjunjung tunggi tugas dan pungsinya sebagai pelayan masyarakat dan dapat menjaga dan melestarikan kebersihan dilingkungan masing-masing satker, sehingga disaat  ASN menjalankan Tugasnya menjadi nyaman,” pinta Fauzi.

Kebersihan adalah hal utama setelah tingkat pelayanan, karena dengan lingkungan bersih akan membuat kita menjadi nyaman disaat melayani masyarakat,” Fauzi Hasan, melihat ada sgelitir sampah di kantor bersama,
Ini sangat tidak indah dilihat, saya harapkan kebersihan terus ditingkatkan, tata lingkungan se-indah mungkin.

Reporter : Hadi

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.