Wagub NTB Sebut Penanganan Data Covid-19 Harus Sinkron

Mataram, medianasional.id – Wakil Gubernur NTB, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah M.Pd sebut data Covid-19 di kabupaten dan Kota se-NTB harus sinkron di aplikasi allrecord TC19 pencatat dan laporan tes Covid-19 dari Kementerian Kesehatan RI dalam rapat Koordinasi Antisipasi Ekslasi Pasien Covid-19 Provinsi NTB bertempat di Ruang Vidcon Polda NTB, Jum’at (18/06).

ADVERTISEMENT

Adapun data Laporan Harian Dinas Kesehatan Provinsi NTB 16 Juni 2021, bahwa AR jumlah 271,8 , CFR (Case fatality rare) 4,4%, sembuh 91,9%, Kasus Aktif 3,7%, dan Bed Occupancy Rate (BOR) 34,5%.

“Alhamdulillah data kesembuhan diatas provinsi, BOR kita jauh diatas nasional,” tegas Rohmi.

Kapolda NTB, Irjen Mohammad Iqbal mengatakan manajemen data harus satu frekuensi.

“Kami dengan Pemprov konsen kawal data tersebut,” jelasnya.

Adapaun Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB, dr. Lalu Hamzi Fikri lihat data penanganan Covid-19 di NTB masuk kategori baik, namun indikator CFR perlu ditingkatkan.

“Provinsi NTB dari indikator sembuh, kasus aktif dan BOR baik, namun CFR terkait dengan tracing, sementara tracing terus menurun,” tutup Fikri. (Aziz)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.