Wagub Apresiasi Vaksinasi Serentak di Polda NTB

Mataram, medianasional.id – Wakil Gubernur NTB, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah apresiasi program serbuan vaksinasi nasional target sehari satu juta orang di 34 wilayah kepolisian dearah di seluruh Indonesia.

ADVERTISEMENT

Kegiatan ini juga untuk memperingati HUT Bhayangkara ke-75 tahun 2021.

“Antusias masyarakat besar ikuti giat vaksinasi, semoga Covid-19 berakhir,” ungkap Rohmi Djalilah saat tinjau vaksinasi massal di Lapangan Bharadaksa Polda NTB, Sabtu (26/06).

Wagub NTB disapa Ummi Rohmi didampingi Kapolda NTB, Irjen Pol Muhammad Iqbal, Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani serta Forkompinda Provinsi NTB.

Ummi Rohmi sebut ini pembelajaran untuk bisa melakukan vaksinasi serentak seluruh Puskesmas, Polres, Polsek dan layanan kesehatan lainnya di NTB, sehingga bisa terserap masyarakat.

“Kita bersinergi dengan TNI Polri, Polda NTB, Korem, Pemda, semua kabupaten kota insya Allah tidak ada yang sulit ketika ada usaha,” kata Ummi Rohmi.

Ummi Rohmi, tegaskan prokes harus tetap ketat dan diprioritaskan agar tidak mengalami yang tidak diinginkan,” tutupnya. (Aziz)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.