TOP, Sentra Wisata Bambu Menjadi Program Unggulan Camat Lambu Kibang

TUBABA, medianasional.id
Agar dapat Berkoordinasi, konsolidasi dan berkolaborasi dalam mendukung segala kegiatan ditingkat kecamatan maupun di tingkat Tiyuh/Des terutama dalam mendukung Program Bupati Tulangbawang Barat, Camat Lambu Kibang adakan Rakor Perdana Tahun 2020.

Kegiatan yang dipusatkan di ruang rapat Aula kecamatan tersebut dihadiri Kapolsek lambu kibang, Danramil, kepalo Tiyuh beserta aparatur, Pimpinan Puskesmas Setempat, Korwas dan para kepala sekolah, serta tamu undangan.

Haderiansyah Priala Hatang, S.STP,.MH.Camat Lambu Kibang mengatakan, bahwasannya Rapat kerja ini sengaja digelar sebagai langkah awal dalam identifikasi permasalahan yang ada di lingkup kecamatan.

” Agar dapat berkoordinasi, konsolidasi dan berkolaborasi dalam mendukung segala kegiatan ditingkat kecamatan maupun di tingkat tiyuh terutama dalam mendukung program bupati, maka kita adakan rakor yang melibatkan seluruh elemen yang ada diwilayah kecamatan Lambu kibang,” ungkap Pak camat panggilan masyarakat setempat, Rabu (8/1/2020).

Dilanjutkan pak camat, Program unggulan ditahun 2020 ini kita fokus pada Sentra Wisata bambu dan juga dalam menjaga kebersihan ”
Ada beberapa gagasan yang akan kita kerjakan ditahun 2020 ini, seperti Program Bersih sehat bersama Tiyuh (Bersahabat).dimana Program ini meliputi kegiatan gotong royong di tiyuh sekaligus diisi dengan kegiatan senam kesehatan, pelayanan kesehatan dan pelayanan gratis lainnya,” jelas Pak camat.

Kemudian, tamabah pak camat, Kegiatan Sapa Sekolah yaitu kegiatan bekerja sama dengan TNI dan Polri yang akan mengunjungi sekolah dalam rangka mendukung pembentukan karakter generasi muda terkait bahaya Narkoba, Tertib dalam berlau lintas dan taat aturan serta mengalakan Kegiatan dalam mendukung keamanan seperti ronda, Tutupnya.(Hadi/Dian)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.