TMMD Wujud Kemanunggalan TNI dengan Masyarakat

Banjarnegara285 Dilihat

 

Banjarnegara, medianasional.id – Kodim 0704/Banjarnegara melaksanakan Upacara pembukaan TMMD Sengkuyung tahap III Ta 2002 dengan tema “TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI”. Hari ini secara resmi oleh Pj Bupati Banjarnegara ditandai dengan penandatangan dan naskah penyerahan Program TMMD dari Pj. Bupati Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto, S.H kepada Dandim 0704/Banjarnegara Letkol Inf Dhanang Agus Setiawan, S.E., M.Si. Di Lapangan Desa Sidarata Kecamatan Punggelan Kabupaten Banjarnegara. Selasa (11/10/22).

Pj. Bupati Banjarnegara mengucapkan Dirgahayu TNI ke 77, TNI adalah KITA, dalam hal ini wujud kemanunggalan TNI dengan masyarakat. Yakni dengan adanya program TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2022 di Desa Badakarya Kecamatan Punggelan ini.

Program TMMD telah menjadi bagian untuk mengatasi persoalan kebangsaan dewasa ini melalui kolaborasi bersama antar Instansi di daerah. Sinergitas dan kemanunggalan TNI menjadi suatu kekuatan yang luar biasa untuk mengatasi persoalan dengan memberikan solusi.

Program TMMD sudah berjalan selama 40 tahun lebih dan memberikan manfaat yang positif bagi masyarakat serta menjadi program lintas sektoral dengan pihak Kementerian, Polri dan lain sebagainya.

Selama ini TMMD sudah membantu Pemda dalam melakukan akselerasi pembangunan sasaran fisik maupun non fisik terutama untuk mengurangi jumlah angka kemiskinan. Hasil pekerjaan fisik dan non fisik TMMD juga telah memberikan dampak positif bagi Pemda Provinsi Jawa Tengah. Sehingga mari kita sukseskan bersama-sama.

Adanya sasaran non fisik juga sangat penting untuk mencegah dan menangkal ancaman beredarnya hoax atau berita bohong yang dapat memecah belah persatuan Bangsa.

Laksanakan peran semuanya dengan penuh tanggung jawab dan akan bermanfaat bagi semua. Pada saat ini curah hujannya sangat tinggi mari kita waspadai bersama dan kita antisipasi bersama. Catatan : Sasaran fisik TMMD berupa Rabat Beton Panjang 1.435 Meter, lebar 2,50 meter, ketebalan 0.17 meter, RTLH (5 Unit) dan Pos Kamling (1 Unit). Selain sasaran fisik, ada juga sasaran non fisik berupa sosialisasi wawasan kebangsaan, penanaman pohon, donor darah dan pelayanan KB gratis.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.