Tiyuh Kagungan Ratu Resmi Jadi KTN, Triharyanto: Semangat Baru

TUBABA, Medianasional.id
Tiyuh/Desa Kagungan ratu Kecamatan Tulangbawang Udik Kabupaten Tulangbawang Barat hari ini menggelar peresmian Kampung Tangguh Nusantara, Kegiatan sediri digelar dibalai tiyuh setempat dengan menerapkan Protokol keseharan.

Nampak hadir dalam kegiatan lounching Kampung Tangguh Nusantara tersebut, kepala tiyuh Triharyanto, Bhabinsa kodim Joko susilo, bhabinsa Polsek TBU Agus dedi,serta masyarakat setempat.

Dikatakan Triharyanto selaku kepala tiyuh kagungan ratu, Bahwa dengan dinobatkannya tiyuh kagungan ratu menjadi Kampung Tangguh Nusantara tentunya menjadi kado serta semangat baru bagi kami untuk terus memajukan tiyuh kami ini.

Maka dari itu, Pemerintah Tiyuh mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama memajukan tiyuh dengan berbagai cara.Contohnya dengan memanfaatkan berbagai peluang atau lahan kecil agar bermanfaat, seperti saat ini setiap rumah warga lahan belakang rumah dijadikan kolam ikan, dan ini merupakan contoh ketahanan pangan”katanya Triharyanto usai mengikuti kegiatan peresmian KTN, Rabu (3/3/2021) siang.

Selain itu juga, Lanjut Triharyanto, Pekarangan rumah juga bisa kita jadikan lokasi berkebun untuk menanam tanaman sayuran seperti terong, Cabai dan kacang panjang, Toga, serta singkong makan sebagai salah satu upaya kita membantu perekonomian.

” Yang jelas kita harus lebih baik lagi dari sebelumnya, terlebih saat ini kita sudah dinobatkan menjadi Kampung Tangguh Nusantara,” Harapnya.

Sementara Bhabinkamtibnas tiyuh setempat Joko susilo memberikan Apresiasi dan antusiasnya kepada warga tiyuh kagungan ratu dalam upaya memanfaatkan peluang kecil lahan pekarangan rumah dapat dijadikan kolam budidaya ikan yang nantinya mereka komsumsi sendiri, Singkatnya.

Laporan: Dra/Hadi

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.