Sunset Colour Run Meriah, Kadispora Lobar: “Mari Olahraga Nikmati Wisata”

Lombok Barat – Sunset Colour Run yang sudah bergulir Dua kali di Wilayah Lombok Barat, kali ini bertempat di Senggigi Beach kecamatan Batulayar berlangsung meriah dilepas Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid, (29/10/2022).

” Semoga dengan acara seperti ini, Kabupaten Lombok Barat semakin bangkit dalam memajukan olahraga dan Pariwisata,” Jelas Bupati

ADVERTISEMENT

Peserta yang di targetkan Dua Ribu hingga Empat Ribu ini memadati Wisata Senggigi di pinggir jalan Hotel Aruna dengan rute jalan Raya Senggigi menuju Pasar Seni dan menelusuri pinggir Pantai menuju finish di senggigi.

Acara yang di inisiasi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lombok Barat H. Arbain Ishak, MM saat diwawancara mengatakan bahwa acara Sunset Colour Run bertujuan menyehatkan Badan dengan cara Olahraga lari menikmati indahnya Sunset Kawasan Wisata Senggigi Beach.

” Kita bangkitkan Olahraga di Lombok Barat dan wisatawan Lombok Barat yang sudah lama terpuruk karena Pandemi, kedepan kita buat event olahraga-olahraga dengan tujuan yang sama,” Jelas H. Arbain Ishak

Arbain Ishak menambahkan Sunset Colour Run 2022 merupakan Event Tahunan ini diharapkan membangkitkan kawasan Senggigi biar benar-benar pulih dengan pagelaran Event-Event lainnya tentu meningkatkan semangat berolahraga dengan tujuan menarik wisatawan datang ke Lombok Barat.

Hadir dalam Acara Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid, Forkopimda Lombok Barat, Pj. Sekda Lombok Barat H. Ilham, kepala OPD, Kadispora Lobar, GM Aruna dan ribuan  peserta Sunset Colour Run 2022.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.