RSUD NTB dapat Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan NTB

Lombok Barat, medianasional.idTingkatkan fasilitas pelayanan untuk mewujudkan layanan terbaik pada masyarakat, RSUD NTB dapat penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

ADVERTISEMENT

Adapun penghargaan tersebut diberikan dalam acara Rapat Koordinasi Bersama Pusat Pelayanan Kecelakaan Kerja (PLKK) di selenggarakan BPJS Ketenagakerjaan NTB di Aruna Hotel Senggigi Kamis (25/11).

Kepala BPJS Ketenagakerjaan NTB Adventus Edison Souhuwat mengatakan bahwa RSUD Provinsi NTB dinilai sebagai Rumah Sakit memberikan pelayanan kecelakaan kerja terbaik pada tahun 2020.

“Saya selaku Kepala BPJS Ketenagakerjaan NTB Adventus Edison Souhuwat menyerahkan penghargaan ke wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD NTB Hamid Fahmi Ardiyanto,” Jelasnya

Edison Juga menilai dari aspek ketersedian sarana dan prasarana rehabilitasi medis, menggunakan Aplikasi e-plkk untuk pelaporan, tertib laporan dan penagihan klim, mempunyai tim terpadu penanganan kasus kecelakaan kerja dan mempunyai beberapa dokter spesialis bedah multi disiplin.

“dari semua aspek penilaian kami melihat bahwa RSUD Provinsi NTB telah memenuhi syarat,” Tutupnya (Aziz)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.