Ridwan Yasin Serahkan Gedung di Puncak Pontolo Untuk Kantor Sekretariat MSGU

Gorontalo149 Dilihat

Gorontalo, Medianasional.id — Pemerintah Daerah (Pemda) Gorontalo Utara (Gorut) melalui Sekertaris Daerah (Sekda) Ridwan Yasin menyerahkan gedung pariwisata yang ada di puncak pontolo kepada pihak MSGU untuk dijadikan sebagai sekertariat, Selasa (28/07/20).

Sekda saat dimintai keterangannya mengatakan ada beberapa alasan bagi daerah sebelum memutuskan menyerahkan fasilitas tersebut untuk digunakan pihak MSGU dalam beraktivitas.

“Selain surat permohonan tentunya, alasan lainnya juga tentu ada, sehingga Pemda Gorut berani menyerahkan aset tersebut untuk dimanfaatkan” ungkapnya disela-sela mempersiapkan diri untuk keperluan disertasi S3 di ruang kerjanya.

Lokasi tersebut menurut Sekda cukup strategis bafi MSGU untuk beraktivitas karena selain memiliki kelengkapan sound sistem juga jauh dari masyarakat dan tidak menggangu ketika beraktivitas.

“Kami berharap agar MSGU mampu berkreasi dan menunjukan eksistensinya bagi daerah dan pasti ketika mampu menunjukan hal tersebut tentu daerah juga akan memberikan kontribusi” jelasnya.

Sekda juga mengingatkan kepada pihak MSGU agar dapat melengkapi administrasi organisasi yang diperlukan sepeprti Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD-ART) yang ditandatangani oleh notaris.

“Saya juga minta agar fasilitas daerah tersebut dijaga dengan baik dan dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhan,” pungkas Panglima ASN Gorut.

Reporter : Rh.

Editor : Putri

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.