Ribuan Masyarakat Batang Deklarasikan Pemilu Damai

Batang36 Dilihat

Batang, medianasional.id Ratusan Organisasi Masyarakat ( Ormas ) di Kabupaten Batang melakukan deklarasi Pemilu Damai 2019. Kegiatan yang berlangsung di Jalan Veteran Batang Minggu, 23/9/18 di Inisiasi oleh jajaran Polres Batang.

Deklarasi tersebut dihadiri oleh Bupati Batang Wihaji, Kapolres Batang AKBP Edi Suranta Sinulingga, Komandan Kodim 0736 Batang Letkol Henry RJ NapitupulU, Ketua KPU Adi Pranoto.

Bupati Wihaji mengatakan, pesta demokrasi yang akan digelar 17 April 2019 kita sikapi dengan suka cita, namun tetap damai dan sejuk.

” Silahkan yang punya hak dan pilihan masing – masing gunakan sesuai dengan hati nurani, hindari profokasi dan jangan sebarkan hoax,” Kata Wihaji usai melakukan deklarasi Pemilu Damai dan dilanjutkan kegiatan jalan sehat bersama – sama.

Lebih lanjut Wihaji menuturkan, ” bahwa Kabupaten Batang sudah menjadi contoh pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah, Pemilihan Gubernur dan Pemilihan Legislatif bisa berjalan kondusif, aman dan damai.”

Dihadapan ratusan ormas yang Wihaji mengatakan, ” Saya yakin masyarakat Batang sudah pintar, cerdas dalam mensikapi Pemilu yang memilih calon legislatif dan Presiden sesuai hati nurani tanpa adanya paksaan,”

Dengan kegiatan ini berharap semua komponen dan elemen masyarakat bisa menjaganya, Kerjasama semua pihak yaitu penyelenggara Pemilu dalam hal ini KPU, Bawaslu, Kepolisian Polres Batang dan Kodim 0736 Batang.

Ketua KPU Kabupaten Batang Adi Pranoto Mengatakan, pemilu yang akan berlangsung 17 April 2019 merupakan pemilu baru dan konstestanya banyak karena bareng dengan Pemilihan Legislatif dan presiden.

” Pilihan hanya berbeda di bilik suara, tetapi dikehidupan sehari – hari kita tetap biasa semuanya adalah saudara,” Kata Adi Pranoto

Pengalaman Pemilu yang lalu di Kabupaten Batang berjalan dengan baik, tentunya hal ini atas dukungan dan kerjasama stakeholder yang mampu menciptakan pemilu damai di Kabupaten Batang.

” Jadikan Batang damai dan kondusif dalam setiap gelaran pemilu, karena kita sudah terbiasa dalam sebuah perbedaan dan saling menghormati,” Kata Adi Pranoto

Kapolres Batang AKBP Edi Suranta Sinulingga dalam kesempatan tersebut menghimbau kepada masyarakat agar mensikapi pemilu 2019 tetap menjaga kondusifitas.

Kepala Kepolisian Resor Batang AKBP Edi Suranta Sinulingga di Batang mengatakan bahwa kegiatan deklarasi tersebut sebagai upaya menciptakan situasi yang kondusif pada masyarakat menjelang pelaksanaan Pemilu 2019.

“Mari kita jaga bersama situasi daerah tetap kondusif agar pelaksanaan Pemilu 2019 berlangsung aman dan lancar,” katanya usai acara “Olahraga Bersama Dalam rangka Deklarasi Pemilu Aman, Damai, dan Sejuk.

Kapolres mengimbau semua pihak tidak memberikan berita bohong (Hoaks) dan ujaran kebencian yang berdampak menimbulkan keributan pada masyarakat menjelang Pemilu 2019.

“Silakan mencari simpatik dan dukungan pada masyarakat dengan bermartabat agar kondusi wilayah tetap aman, damai, dan sejuk. Pada Pemilu 2019, kita akan menerjunkan 2/3 kekuatan dalam pengamanan Pemilu,” katanya.

Kontributor : Sukirno

Editor : Puji_Leksono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.