Ribuan Guru Agama di Kendal Menerima Bantuan Dari Pemkab Kendal

Jawa Tengah, Kendal309 Dilihat

KENDAL- medianasional.id- Sejumlah 12.400 orang guru pendidik di organisasi keagamaan di Kendal menerima bantuan hibah dari Pemerintah Kabupaten Kendal.

Bantuan diserahkan langsung oleh Bupati Kendal Dico Ganinduto pada, Senin (23/5/2022) bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Kendal, Jawa Tengah.

Bantuan hibah tersebut diberikan kepada perwakilan guru pendidik Muhammadiyah, Rifa’iya, dan pendidik Badan Kerja Sama Gereja Katolik dan Kristen (BKGK2) Kendal dengan total hibah sebesar Rp. 12.400.000.000 dan masing-masing guru menerima Rp. 1000.000.

“Bantuan hibah untuk tahun depan akan kita tingkatkan,” kata Bupati Kendal Dico Ganinduto.

Bupati Dico menyampaikan, alasan akan dinaikannya bantuan hibah pada tahun depan dikarenakan Pemerintah Kabupaten Kendal tidak hanya fokus pada pendidikan formal namun juga pendidikan keagamaan.

Dico juga mengajak para guru keagamaan untuk terus bersama-sama meningkatkan kualitas pendidikan demi kemajuan Kabupaten Kendal.

“Kedepan kita akan membuat road map strateginya untuk dunia pendidikan di Kabupaten Kendal,” ujarnya.

Ketua Pimpinan Wakaf Rifaiyah Kendal, Mustagfirin mengucapkan terima kasih atas pemberian bantuan hibah keagamaan tahun 2022.

Menurutnya bantuan bermanfaat sekali sebagai bentuk kepedulian pemerintah untuk terus mendidik generasi qurani di Kabupaten Kendal.

Sedangkan, Alfi Faizah selaku guru di TPQ Manhajutolabah, Kebonsari, Kecamatan Rowosari mengaku bantuan yang diberikan sangatlah bermanfaat. Ia berharap bantuan ini terus ditingkatkan.

“Terima kasih Pemerintah Kabupaten Kendal, atas perhatian dan bantuannya pada para guru TPQ,” pungkas dia.(ERO)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.