PT DSSP Power Sumsel dan Mitra Kerja Merayakan Natal Persekutuan Umat Kristiani di Gereja Pantikosta Simpang Bayat

Sumatera Selatan347 Dilihat

Musi Banyuasin, medianasional.id – PT.DSSP Power Sumsel  adalah perusahaan Swasta Nasional yang bergerak dibidang Energy yaitu PLTU Mulut Tambang (Mine Mouth)  yang berkapasitasi 2 x 150 Mw berlokasi di Desa Sindang Marga, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, Propinsi Sumatera Selatan. Melalui program CSR nya PT.DSSP Power Sumsel selalu mensupport setiap kegiatan baik itu bidang keagamaan maupun bidang lainnya. Tahun ini dalam rangka Christmas Day melalui persekutuan Umat Kristiani PT.DSSP Power Sumsel Merayakan Natal Gabungan.

Oleh karena Kemurahan dan Kasih Karunia Tuhan Yang Maha Esa, Pada Hari Sabtu Tanggal 9 Desember 2023 Pukul 18.00 Wib Persekutuan Umat Kristiani PT.DSSP Power Sumsel merayakan Natal gabungan dengan seluruh Mitra kerjanya dan juga di hadiri oleh Pendeta Pendeta dan Umat Kristiani yang berada di wilayah Bayung Lencir.

ADVERTISEMENT

Adapun perayaan Natal tahun ini diadakan di Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Efrata yang berlokasi di Simpang bayat Bayung Lencir.

Pada Parayaan Natal Tahun ini Panitia Natal 2023 dan BPH Persekutuan mengambil sebuah tema “Bangkit Lebih kuat (Rise Stronger) Yosua 1:9″

Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu: kuatkan dan teguhkanlah hatimu? Janganlah kecut dan tawar hati, sebab TUHAN, Allahmu, menyertai engkau, ke mana pun engkau pergi.”

Dan Sub Tema Melalui Perayaan Natal ini umat Kristiani yang bekerja di PT.DSSP POWER SUMSEL dan Mitra Kerjanya Semakin lebih kuat,Bersatu hati dan saling mendukung satu dengan yang lain,terutama dalam persekutuan dengan Tuhan.

Dengan memahami makna Natal, Kasih Tuhan kepada manusia memberikan semangat dan harapan baru dalam menghadapi tantangan dimasa yang akan datang,sehingga sebagai Karyawan memberikan bekerja lebih baik, memberikan kontribusi dan dampak positif kepada Perusahaan dimana bekerja sesuai dengan bidang dan keahlian masing masing.Hal ini merupakan amanat yang telah diajarkan oleh Firman Tuhan  yang tertulis dalam Kolose 3: 23 Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan 1 dan bukan untuk manusia

Foto : Para Undangan Pendeta Pendeta yang berada di Wilayah Bayung Lencir.

Kegiatan dilaksanakan dengan maksud Merayakan Natal 2023 dengan penuh suka cita bersama mitra kerja perusahaan serta seluruh masyarakat Kristen di lingkungan perusahaan PLTU SUMSEL5.

Tujuan Kegiatan

  1. Melalui Perayaan Natal tahun ini,Umat Kristiani  dapat merayakan Natal dan bersuka cita
  2. Melalui perayaan Natal, umat Kristen PLTU SUMSE5 semakin bersyukur atas kasih Tuhan dan menerapkan kasih itu dalam kehidupan masyarakat.
  3. Sebagai perwujudan umat kristiani untuk berbakti dan berkembang ditengah-tengah kehidupan bangsa, Negara yang majemuk.
  4. Menjalin keakraban serta kerukunan antar umat beragama tanpa membedakan suku, ras dan golongan.
  5. Mempererat tali persaudaraan antar sesama dan berdampak bagi lingkungan Perusahaan.

Pada Perayaan Natal, Heryanto Simatupang sebagai Ketua Panitia Natal 2023 Menyampaikan pada sambutannya Terimakasih Kepada seluruh Anggota Panitia yang telah bekerja keras sehingga Perayaan Natal telah berjalan dengan aman dan lancar.

“Juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh Pendeta pendeta dan Jemaat undangan yang telah hadir dalam acara Perayaan Natal ini dan kami ucapkan juga   kepada PT.DSSP Power Sumsel sudah bekerjasama setiap ada perayaan natal; semoga apa yang sudah kita jalin selama ini kerjasamanya semakin erat,” pungkasnya.

Pesan Natal yang disampaikan Pendeta M. Manalu sebagai Pembicara sekaligus sebagai Pendeta GPdI Efrata dalam Renungan Natal menyampaikan nelalui Perayaan Natal 2023 seluruh karyawan supaya Bangkit lebih kuat, Bekerja dengan sepenuh hati.

“Lakukan yang terbaik dan kiranya semakin giat didalam pekerjaan TuhanPerwakilan BPH Yaitu Pak Mangasi selaku Penasihat Persekutuan juga menyampaikan melalui sambutannya,Momen Natal ini kita jadikan sebagai momen evaluasi diri sendiri terhadap apa yang telah kita jalanai sepanjang 2023 terutama terhadap Pertumbuhan Kerohanian kita.dan mari didalam menyongsong Tahun  Baru 1 Januari 2024 berkomitmen Maju bersama, Bangkit lebih kuat/Rise Stronger sesuai dengan Tema Natal kita,” imbuhnya.

“Akhir kata kami sampaikan Selamat Merayakan Natal 25 Desember 2023 dan Menyambut Tahun baru 1 Januari 2024 Tuhan Yesus memberkati. Amin,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.