Proyek Sumur Bor Bantuan BPBD Provinsi Lampung Diduga Dikerjakan Asal Jadi

Tulang Bawang365 Dilihat

Tulang Bawang, Medianasional.id – Pekerjaan Proyek Sumur Bor melalui BPBD (Badan Penangulangan Bencana Alam Daerah Provinsi Lampung), selain tidak terpasang papan informasi di pekerjaan Proyek tersebut disinyalir dikerjakan asal jadi oleh kontraktor yang terletak di Jl.IV Gg.inayah Lingkungan MBC kelurahan Menggala Kota, Kecamatan Menggala Kabupaten Tulang Bawang.

Berdasarkan hasil pantauan tim Media Nasional di lapangan tidak nampak ada tukang yang beraktivitas di lokasi, menurut keterangan warga sekitar lokasi pekerjaan proyek yang tidak ingin disebutkan nama Pekerjaan Proyek Sumur Bor tersebut bantuan pemerintah provinsi Lampung melalui Dinas BPBD (Badan penangulangan Bencana Alam Daerah) Propinsi Lampung, adapun Proyek Sumur Bor itu terindikasi sudah dikerjakan oleh kontraktor sejak April 2023 hingga saat ini belum selesai, tidak sesuai estimasi waktu, RAB dan anggaran yang sudah diprogreskan oleh pemerintah Propinsi lampung.

ADVERTISEMENT

Di tempat terpisah tim langsung melakukan konfirmasi dengan salah satu orang kepercayaan kontraktor bernama Edi yang beralamat di Teluk Betung melalui telepon membenarkan bahwa pekerjaan itu memang belum selesai sesuai dalam gambar dan RAB yang sudah dianggarkan, “dikarenakan kami kehabisan dana talangan untuk menyelesaikan perkejaan tersebut,” ujar Edi. Senin (11/09).

Selain terkesan carut marut dalam pengerjaan proyek sumur bor tersebut parahnya lagi aliran listrik Proyek sumur bor itu belum ada KWH meter, bahkan hampir terkena Oval petugas PLN (Operasi Lampu) karena kabel aliran listriknya dilangsungkan tanpa memakai KWH atau di SL kan (curi daya listrik), dimanakah pertanggung jawaban pekerjaan proyek ini.

Kepada pemerintah provinsi Lampung, Gubernur Arinal Djunaidi dan Dinas BPBD Provinsi Lampung, agar dapat menurunkan petugasnya guna kroscek dan evaluasi hasil kerja di lapangan.

Posting Terkait

ADVERTISEMENT
Konten berikut adalah iklan platform MGID, medianasional.id tidak terkait dengan isi konten.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.