Pramuka SD QITA Gelar Aksi Deklarasi Anti Bullying

Banyumas423 Dilihat

Banyumas, Medianasional.id – Pangkalan SD Qaryah Thayyibah Purwokerto (SD QITA) Kwarran Kedungbanteng serius dalam menyelenggarakan pendidikan ramah anak. Hal ini diwujudkan dengan aksi Deklarasi Anti Bullying pada Sabtu (3/2) di sekolah setempat.

Kegiatan diikuti oleh seluruh warga sekolah yang meliputi pembina, guru, dan peserta didik dari golongan siaga hingga penggalang. Kegiatan dipandu oleh Maslikan selaku pembina putra dan Eri selaku pembina putri.

ADVERTISEMENT

Eri menjelaskan bahwa deklarasi ini merupakan bagian dari latihan rutin. Kegiatan dimulai dengan senam pramuka, apel, deklarasi, dan kerja bakti.

“Latihan pada pekan ini bertemakan peduli lingkungan. Jadi tidak hanya peduli kebersihan lingkungan sekolah saja, tapi juga lingkungan dalam arti teman interaksi. Jadi, kepedulian itu kita ucapkan lewat deklarasi anti bullying dan kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan kerja bakti sebagai praktik kegiatan yang membutuhkan kerja sama dan saling menolong,” jelasnya.

Sementara Maslikan menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan kembali karakter kepedulian dan empati. Selain itu, aksi ini juga sebagai pengingat agar guru sebagai pembina dan peserta didik lebih berkomitmen dalam menjaga diri agar tidak menyakiti siapapun, kapanpun apalagi saat di sekolah.

Deklarasi dimulai dengan apel, kemudian Pembina membacakan ikrar yang diikuti oleh seluruh peserta apel. Kemudian, Kamabigus membubuhkan tanda tangan yang diikuti oleh seluruh guru dan peserta didik.

“Aksi ini bukanlah sekedar seremonial saja. Kegiatan deklarasi ini merupakan pengamalan dari surat Al-Hujurat: 11 tentang penghormatan kita terhadap sesama. Ini sebagai janji bersama untuk meniadakan bullying di sekolah. Janji untuk terus menyayangi teman. Janji ini kita dokumentasikan dan abadikan dengan tanda tangan atau cap tangan kita agar setiap hari selalu ingat untuk mengamalkannya,” pesannya ketika memberikan pengarahan saat apel.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.