PN Kelas 1B Kebumen Sediakan Jasa Posbakum Bagi Pencari Keadilan yang Tidak Mampu

Jawa Tengah324 Dilihat

Kebumen, medianasional.id – Jumlah persidangan di Pengadilan Negeri (PN) kebumen meningkat dan didominasi oleh perkara tindak pidana perjudian togel, pencurian dan perlindungan anak.

ADVERTISEMENT

“Pertahun ada 300 perkara”, kata Humas Agung Prasetyo, SH.,MH yang merangkap sebagai hakim persidangan Pengadilan Negeri Kebumen kelas 1B.

Agung menambahkan, Ketua PN Kebumen Kelas 1B Sapto Supriyono, SH., MH sekarang ini baru 3 bulan menjabat. Untuk para pencari keadilan yang tidak mampu, PN Kebumen juga menyediakan jasa Posbakum yang mendapat pengajuan dari Universitas Islam Negeri Semarang sebanyak 4 pengacara profesional dan piket, dari hari Senin sampai Jumat. Yang digaji dari Kementrian Hukum dan HAM. Serta mendapatkan tambahan pengganti oprasional dari Dipa pusat.

“Kasus fenomenal yang pernah ditangani di PN Kebumen Kelas 1B adalah pembawa sabu-sabu seberat 2 kg yang dibawa dari Palembang ke Cilacap dan tertangkap di Prembun Kebumen. Pelaku 1 orang yang bernama Triyuono alias Kutil (30) warga prembun kebumen. Triyuono adalah resedivis yang pernah mendekam di LP Nusakambangan Cilacap dan bebas beberapa waktu yang lalu. Untuk kasus membawa sabu-sabu 2 kg di wilayah hukum Kebumen ini divonis 20 tahun penjara oleh hakim Pengadilan Negeri Kebumen Jawa Tengah,” ungkap Agung.

Ketika Medianasional konfirmasi dengan seorang advokat dari Peradi Charles Sinaga, SH di sela-sela jalannya persidangan, Ia menilai bahwa jadwal persidangan di PN Kebuman kelas 1 B cukup baik dan tepat waktu.

“Para hakimnya juga ramah dan profesional,” pungkas Charles. (Red)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.