Pj. Gubernur Jabar Mengunjungi Warga Terdampak Gempa Bumi di Garut

Garut175 Dilihat

Garut, medianasional.id – Pasiter 0611/Garut dan Pasi Intel 0611/Garut mendampingi PJ. Gubernur Jawa Barat Bey Mahmudin, melakukan kunjungan ke rumah terdampak gempa milik Oleh warga Kp. Margadana Kec. Cilawu Kab. Garut, Minggu (28/04/24).

Tiba di lokasi Pj. Gubernur Jawa Barat disambut unsur Muspika Cilawu beserta masyarakat setempat langsung melakukan pengecekan  rumah Oleh yang terdampak gempa.

ADVERTISEMENT

Pada kesempatan tersebut PJ. Gubernur menyampaikan keterangan pada awak media. Bahwa saat ini aparat TNI/Polri dan Pemda serta relawan sedang melaksanakan pendataan terhadap warga yang terdampak gempa.

Lanjut menurut PJ. gubernur Jawa Barat, bahwa kerusakan di Garut tidak begitu parah, kebanyakan rusak ringan. PJ Gubernur Jawa Barat juga menghimbau agar warga tetap tenang jangan panik serta percayakan kepada aparat TNI Polri yang sedang bekerja.

Rumah yang dikunjungi merupakan rumah Oleh, pada saat kunjungan PJ Gubernur Jawa Barat memberikan bantuan kepada Oleh.

 

(Tyo)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.