Pj Bupati Subang Ingatkan Para Siswa dalam Bermedsos dan Kurangi Tontonan Tak Bermanfaat

Subang132 Dilihat

Subang, medianasional id – Penjabat Bupati Subang Imran melaksanakan kunjungan ke SMPN 4 Subang pada Kamis, (29/02/2024). Kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Subang disambut langsung Kepala SMPN 4 Subang, Edi Badriasyeh bersama jajarannya.

Dalam kunjungan tersebut Imran mengingatkan kepada para siswa untuk selalu menggunakan media sosial secara positif serta mengurangi tontonan yang kurang bermanfaat dan tingkatkan karakter diri.

Dalam kesempatan ini juga Imran meninjau berbagai fasilitas sekolah, seperti ruang kelas, ruang kantor serta lainnya. Imran juga tak lupa memberikan motivasi kepada para siswa/i SMPN 4 Subang. Ia mengajak para pelajar di sekolah tersebut untuk terus belajar dengan baik dan harus memiliki cita-cita yang ingin dicapai.

Imran juga mengajak seluruh siswa untuk terus meningkatkan keahlian, yang dapat menjadi faktor penting dalam daya saing di masa depan, terlebih saat ini Subang tengah masuk ke dalam dunia industri dan sangat membutuhkan Sumber daya manusia yang unggul.

Terakhir, ia mengajak para siswa untuk peka terhadap kondisi saat ini dan selalu pedulib terhadap lingkungan, karena dengan peduli terhadap lingkungan, akan berdampak positif pada kehidupan.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.