Perpisahan Tahun 2023 Akpol Shooting Club Adakan Latihan sekaligus Susun E-Book Dasar Tembak Reaksi Anggota ASC 2024 

Semarang357 Dilihat

Semarang, medianasional.id – Anggota Akpol Shooting Club mengadakan Latihan dan Menyusun buku saku (E-Book) dasar tembak reaksi, dalam rangka pisah sambut tahun 2023 ke 2024 di Lapangan Tembak Akademi Kepolisian Pratisara Wirya Sabtu (30/12). Dalam Latihan terakir di tahun 2023 ini, ASC berfokus pada penyusunan buku dengan melibatakan Pelatih dan anggota dalam mempraktekan berbagai materi dasar tembak reaksi.

ADVERTISEMENT

Penyusunan buku Latihan dasar tembak reaksi sendiri di inisiasi oleh beberapa Anggota ASC yaitu Riyanto, Triono, Oky Dardi, dan Mujiono. Riyanto yang juga menjabat Kepala bidang tembak reaksi, ia mengatakan, “meskipun ini belum resmi dan dilaporkan kepada ketua, namun ini merupakan Langkah awal agar nanti buku dapat digunakan angota untuk transformasi dan percepatan angota dalam Latihan tembak reaksi, yang nantinya juga akan diajukan untuk disyahkan kepada ketua dan pengurus,” ucapnya.

Sementara itu Triono selaku Pelatih tembak reaksi ASC menambahkan bahwa penyusunan buku ini melibatkan anggota yang kebetulan bisa hadir dalam Latihan guna diambil foto dan video yang nantinya akan disusun menjadi e-book dan web Interaktif, sehingga perbaikan-perbaikan membangun dapat dilakukan secara cepat sesuai arahan Danmentarsis Akpol Kombes Pol Suharjimantoro, S.I.K., M.H. saat mengantar kedua putranya yaitu Arjuna dan Kresna ikut Latihan tembak reaksi AA IPSC Super Junior.

“Anggota, Pelatih dan Atlit semangat, disiplin dan bergembira,” ungkap Oky Dardi Pelatih ASC.

Oky menambahkan memang dalam Prakteknya tembak reaksi selain mengutamakan safety/keamanan, latihan dasar seperti cara pegang senjata yang benar/gripping, membidik dengan benar/aiming, bergerak dengan benar/moving dan juga reload/isi magazen juga manegent stage hal sangat penting untuk dipahami selain mengerti aturan aturan IPSC.

Sementara itu Mujiono yang juga menjadi penulis buku saku/e-book Anggota ASC mengatakan, buku yang sedang dibuat berusaha disusun seruntut mungkin mulai dari pengenalan Sejarah, peralatan tembak reaksi, langkah awal dan tata urutan mulai menembak dan seterusanya agar anggota dapat memahami dan mandiri dalam berolahraga tembak reaksi. Meskipun sudah dibuat sederhana dan seruntut mungkin masih ada saja yang terlewat.

Mujiono sependapat dengan yang disampaikan Danmentarsis Kombes Pol Suharjimantoro bahwa di era saat ini e-book dan web Interaktif sangat dibutuhkan sebagai literasi para pihak, untuk menambah pengetahuan juga memberi masukan secara langsung guna penyempurnaan sebuat teori. Salah satu Anggota ASC yang ikut praktek penyusunan buku.

Naila Rara mengatakan Latihan di ASC menyenangkan dan materi yang diberikan Pelatih mudah dipahami dan diikuti. “Tembak reaksi memerlukan tenaga, konsentrasi dan disiplin tinggi, saya sangat menyukai olahraga ini,” ujar Kiran Superjinor ASC.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.