Pererat Hubungan Silaturahmi, Henry Yosodiningrat menggelar Pertemuan di Kotabumi

Henry Yosodiningrat
Anggota DPR RI fraksi partai PDIP dapil Lampung yang juga selaku Ketua Umum GRANAT. Henry Yosodiningrat saat menyampaikan sambutan. Sabtu (17/11) foto : Deri.

Lampung Utara | medianasional.id- Dalam rangka mempererat hubungan tali silaturahmi dengan keluarga besar di Kabupaten Lampung Utara (Lampura) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Republik Indonesia (DPR-RI) fraksi partai PDIP. H. KRH. Henry Yosodiningrat menggelar pertemuan dan makan siang bersama di rumah makan Taruko Jaya, Kotabumi. Sabtu (17/11/2018).

Didalam pertemuan itu dihadiri oleh para keluarga dan masyarakat setempat bahkan dari luar daerah yang berasal dari Kabupaten Way Kanan dan Tulang Bawang Barat juga turut hadir pada acara tersebut.

Henry Yosodiningrat mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh keluarga dan masyarakat yang sudah meluangkan waktunya untuk bisa hadir pada pertemuan ini. Dirinya juga mengungkapkan bahwa Daerah Lampura ini termasuk daerah pemilihannya, dia mengucapkan terima kasih atas amanah karena telah mempercayai dirinya untuk mewakili masyarakat di DPR RI.

“Saya minta doa restu dan dukungannya karena saya di calonkan kembali oleh partai saya untuk mewakili masyarakat Lampung di DPR RI, siapapun yang dipilih nanti yang penting pilihlah calon yang sesuai dengan hati nurani, bila perlu masyarakat sholat istikharah dulu supaya memilih calon yang benar-benar amanah, saya tidak punya janji apa-apa namun saya nyatakan sisa hidup saya khusus untuk mengabdi kepada bangsa dan negara, tekad saya ialah menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba, kemudian haram bagi saya untuk korupsi karena saya mengharamkan diri saya untuk korupsi,” ucap Henry Yosodiningrat yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Gerakan Nasional Anti Narkotika (Granat).

Henry Yosodiningrat

Henry juga menghimbau kepada pihak kepolisian untuk bertindak tegas jika ada bandar narkoba yang melawan, jangan segan-segan tembak saja bahkan jika perlu diberi hukuman mati saja, jika perlawanan pelaku itu membahayakan keselamatan polisi.

“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat hindari narkoba jangan sekali untuk mencoba nya, tetapi jika ada keluarga yang kena jangan dimusuhi rangkul mereka, karena mereka adalah korban kasihi mereka sayangi mereka kita bantu pulihkan kembali dari pengaruh narkoba,” pungkasnya.

Reporter : Deri
Editor      : Reghina Tasya

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.