Percepat Penanganan Covid-19, Dandim 0709 Kebumen Vicon Bersama Pangdam

Kebumen56 Dilihat

Kebumen, medianasional.id – Dandim 0709/Kebumen Letkol Kav MS. Prawira Negara Matondang, S.E, M.M., bersama Kapolres Kebumen dan jajarannya mengikui video conference (Vicon) menyikapi perintah Panglima TNI tentang pelaksanaan dan evaluasi penegakkan disiplin protokol kesehatan Covid-19 bertempat di Gedung Tribata Polres Kebumen, Selasa (01/09).

ADVERTISEMENT

Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari S.I.P., M.Si dalam kesempatan tersebut menyampaikan Instruksi Presiden nomor 6 tahun 2020 tentang peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19, ada beberapa unsur yang diberikan tugas khusus yaitu terhadap TNI dan Polri untuk membantu pemerintah daerah dalam penanganan tugas peningkatan pendisiplinan protokol kesehatan.

Lebih lanjut Pangdam menekankan ” Intruksi dari Angkatan Darat sudah jelas bahwa TNI AD beserta seluruh jajarannya harus membentuk satuan siaga covid-19 dan ini harus ada di seluruh satuan sampai tingkat bawah. Sehingga seluruh stekholder dapat mencegah bertambahnya korban, sebab dengan adanya pandemi mengakibatkan ekonomi yang menurun sehingga kita harus bekerja bersama sama untuk meningkatkan perekonomian nasional.

Setiap kegiatan apapun yang menonjol, Presiden memerintahkan Kapolda dan Pangdam dalam menjalankan setiap kegiatan apapun yang bersifat universal agar selalu bersinergi karena dalam pelaksanaannya, kegiatan TNI-POLRI merupakan garda paling depan, pungkas Pangdam.

Di tempat yang sama, Dandim 0709/Kebumen Letkol Kav MS. Prawira Negara Matondang S.E., M.M. menjelaskan, “Secara regulasi semua perintah sudah kita laksanakan sampai ke jajaran dalam pelaksanaan di lapangan. Selalu bersama sama dalam melaksanakan kegiatan penanganan Covid-19. Menyikapi perintah lisan Bapak Presiden, bahwa TNI-POLRI selalu bergandengan tangan dan bersinergi khususnya dalam membantu pemerintah Kabupaten Kebumen, terangnya.

Hadir dalam Vicon itu Kapolres Kebumen AKBP DR Rudi Cahya Kurniawan MS.i, M.H., Plh Kasdim 0709/Kebumen Kapten Czi Paulus Souhuwat, Wakapolres Kebumen Kompol Drs Subagyo MH., Kabag Ops Polres Kebumen Kompol Cipto Rahayu SH, Pasi ops Kodim 0709/Kebumen Kapten Inf Paijo serta para Danramil dan Kapolsek wilayah Kabupaten Kebumen.

Reporter : Tio

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.