Pemkab Banyumas Sambut Government Visit BEM STIE Bank BPD Jateng

Banyumas169 Dilihat

 

Banyumas, Medianasional.id – Pemerintah Kabupaten Banyumas melalui Staf Ahli Bidang Pemerimtahan Edi Paryono didampingi Bagian Pemerintahan menerima kunjungan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bank BPD Jateng Selasa 5 Desember 2023 di Pendopo Si Panji Purwokerto. Dalam kegiatan Government Visit ke Pemkab Banyumas, BEM STIE Bank BPD Jateng bermaksud menjalin relasi dengan Pemkab Banyumas, mengetahui berbagai hal mulai pendapatan, pelayanan publik, pengelolaan sampah, penanganan kesehatan dan kemiskinan dan lainya.

ADVERTISEMENT

Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan Dr. Yanuar Rachmasyah Djoko Waluyo, S.E.,M.Si mengatakan kunjungan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Organisasi Mahasiswa (Ormawa) bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang pemerintahan, dunia kerja dan organisasi pemerintah.

Sementara Naofaldi Azril Anwar Presiden BEM menjelaskan kegiatan diikuti sebanyak 46 mahasiswa yang terdiri dari aktifis mahasiswa dan utusan organisasi mahasiswa STIE Bank BPD Jateng.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.