PC IMM Ternate Minta KPU dan Bawaslu Lebih Baik Dalam Penyelenggara Pilkada 2020

Maluku Utara104 Dilihat
Ketua PC IMM Ternate

Ternate, medianasional.id – Dalam tahapan perekrutan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), PC IMM Ternate minta KPU harus lebih mengutamakan integritas dan kompetensi, Sabtu (8/2/2020).

Ketua PC IMM mengatakan bahwa, hal ini tentunya, kita punya image yang masih baik terhadap penyelenggara pemilu Kota Ternate, tetapi ada hal-hal yang juga mesti diperhatikan dan upaya perbaikan kualitas demokrasi di Kota Ternate.

Ia juga meminta agar KPU dapat memperhatikan catatan baik dan buruk komisioner PPK yang sudah pernah terlibat dalam pelaksanaan pemilu dan/atau pemilukada.

“Selain KPU, Bawaslu yang senantiasa mengawasi proses perekrutan PPK, harus memastikan bahwa prosesnya rekrutmen benar-benar sesuai dengan prosedur demi mengedepankan integritas dan kompetensi dari calon komisioner PPK,”Katanya.

Dikatakan dia, agar KPU dan Bawaslu senantiasa memastikan tidak ada titipan-titipan dari paslon atau timses dan simpatisan mana pun yang akan mengganggu integritas penyelenggara pemilu, hingga berakibat pada rusak dan rendah kualitas demokrasi.

Menurutnya, salah satu cara dari kita untuk “ber-Ta’awun” terhadap daerah tercinta adalah dengan memastikan bahwa proses demokrasinya terlaksana dengan jujur dan baik.

Pada tahapan ini, pihaknya serahkan kepada KPU dan BAWASLU sebagai panglimanya. Karena pihaknya sangat berkeyakinan bahwa dengan integritas yang dimiliki oleh Komisioner KPU dan juga Bawaslu yang ada mampu melaksanakan semua tahapan dengan baik.

“Kami juga mengajak kepada semua element civil soseity supaya tidak apriori dan tetap mengawal proses pilkada Kota Ternate,”Pungkasnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.