Menteri kelautan dan Perikanan RI Berikan Bantuan Pada Nelayan Kendal Terdampak Kenaikan BBM

Jawa Tengah, Kendal203 Dilihat

KENDAL-medianasional.id- Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono melakukan kunjungan kerja sekaligus berikan baksos bagi nelayan yang terdampak kenaikan BBM di Desa Gempol Sewu Kecamatan Rowosari Kabupaten Kendal, Minggu (11/09/2022).

Dikesempatan itu, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, juga meninjau langsung KPPP Tawang, mengecek dermaga, meninjau SPBUN 48.513.01 Tawang dan berdialog dengan ketua FKUB serta warga yang berada di sekitar lokasi kunjungan.

ADVERTISEMENT

Dalam sambutannya, Menteri kelautan dan perikanan Sakti Wahyu Trenggono menyampaikan, dengan adanya kenaikan BBM ada 2,2 juta nelayan yang perlu dipenuhi kebutuhan BBM nya, maka untuk SPBN jangan sampai kosong stoknya dan untuk sedimentasi sudah kami koordinasikan dengan Bupati Kendal.

“Karena memang harus ada doking kapal untuk perbaikan kapal nelayan nantinya,” jelas Sakti Wahyu Trenggono.

Sementara itu Bupati Kendal Dico M Ganinduto juga menyampaikan, sedimentasi akan segera di keruk agar tidak terjadi pendangkalan.

“Solar bagi nelayan juga akan kami lebih perhatikan,” ucap Dico M Ganinduto.

Bantuan yang diberikan berupa 1000 paket sembako, ditambah 500 paket sembako dari Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi.

“Penyesuaian harga BBM bersubsidi, tentu berdampak kepada masyarakat. Makanya, kita sebagai Polri ingin mengurangi beban itu dan Harapan kami bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Pesisir dan Nelayan,” pungkas Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.