Lurah Argosari Lantik 4 Pamong Jabatan Ulu-Ulu serta Dukuh

DI.Yogyakarta329 Dilihat

Bantul, medianasional.id – Lurah Argosari Kapanewon Sedayu Bantul Sudarno Secara resmi melantik saudara Martinus Purwono sebagai Ulu ulu, Ayu Natalia Wulandari, SS. Sebagai Dukuh Kalijoho, Ardhiyani Muslimah S.Tr.Keb sebagai Dukuh Tonalan dan Triyanto sebagai Dukuh Jambon. Acara di gelar di pendopo Komplek Kelurahan Argosari Kapanewon Sedayu, Selasa (31/10/2023).

Dengan dilantiknya ulu ulu dan 3 Dukuh tersebut jabatan yang kosong sudah terisi. Lurah Argosari dalam sambutannya usai prosesi pelantikan menyapaikan selamat atas terlantiknya ulu ulu dan 3 dukuh tugas seorang Dukuh harus bisa melayani masyarakat 24 jam artinya setiap masyarakat membutuhkan harus siap. Menjadi kepala dukuh harus bisa melayanni masyarakat dengan sepenuh hati dan nyah nyoh artinya mudah memberikan pelayanan pada masyarakat tanpa pandang bulu.

ADVERTISEMENT

Sudarno berharap bagi peserta yang belum beruntung tetap bersabar dan dan suatu saat masih bisa mengabdi di bidang yang lain.

Sementara sambutan terlantik yang diwakili salah satu Dukuh baru mengucapkan terimakasih kepada lurah panitia serta pamong yang telah bekerja keras sehingga proses pengisian pamong dari awak sampai ahir berjalan lancar, “kami siap bekerja keras demi kemajuan dan peningkatan pelayanan pada masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu ketua panitia pengisian pamong Sidiyono kepada awak media menyampaikan proses pengisian pamong mulai dari sosialisai penjaringan ujian sampai penghitungan nilai berjalan lancar dan sudah sesuai dengan peraturan yang berlaku dan sudah bisa diterima masyarakat, “Proses pengisian semuanya sudah sesuai dengan peraturan yang ada dan kami menunjuk Perguruan Tinggi UNY sebagai Pihak Ke tiga,” imbuhnya.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.