Lebih dari 2000 Ha Sawah Gagal Panen, Warga Berharap Perbaikan Bendungan Singah Parnah

Lampung Tengah118 Dilihat

Lampung Tengah, medianasional.id –Bendungan singah parnah yang dibangun pada tahun 1975, terletak di kampung Sendang Ayu Kecamatan Padang Ratu Lampung tengah ini mengairi sawah seluas 2000 Ha yang ada di kampung sendang ayu, sido mulyo, margorejo.

ADVERTISEMENT

Masyarakat berharap pemerintah kabupaten maupun pusat dapat memperbaiki bendungan singah parnah karena kondisinya sekarang nampak tidak terawat. Dan debit air tak menentu.

Menurut keterangan Surip selaku ili ili pengairan warga kampung Margorejo dusun 6 saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (4/7) megatakan, “bendungan singah parnah sampai dangkal, air tidak mengalir, dan irigasi pada jebol, akibatnya tahun ini masyarakat gagal panen karena kekurangan air. Lebih dari 2000 Hektar persawahan bergantung dengan bendungan singa parnah. Kami berharap pemerintah memperhatikan petani dengan memperbaiki Bendungan ini supaya aliran irigasi lancar kembali”, ungkapnya.

Reporter : Samsul

Editor : Dian F

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.