Kwarran Lumbir Gelar Aksi Sosial Berbagi Sembako

Banyumas276 Dilihat

Banyumas, medianasional.id – Kwartir Ranting (Kwarran) Lumbir Kwarcab Banyumas melalui Pramuka Peduli (Pramuli) menggelar bakti sosial dengan membagikan paket sembako di lingkungan Grumbul Ciwera RW 5 Desa Lumbir Kecamatan Lumbir, Jum`at 4 Agustus 2023. Kegiatan rutin tersebut digelar sekaligus dalam rangka memperingati Bulan Bakti Pramuka.

Agus Prihatin selaku Satuan Reaksi Cepat (SRC) Pramuka Peduli (Pramuli) mengataka kegiatan Bakti sosial Pramuka Peduli (Pramuli) ini merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh Kwarran Lumbir. Kebetulan di bulan Agustus ini sekaligus dalam rangka memperingati Bulan bakti Pramuka di tahun 2023.

ADVERTISEMENT

“Paket sembako yang di bagikan sebanyak 30 paket yang terdiri 2,5 kg beras, 1 Liter minyak dan 5 bungkus Mie Instan,” katanya.

Radus Prayitno RW 05 Desa Lumbir Grumbul Ciwera mengucapkan terima kasih kepada Pramuli Kwarran Lumbir yang telah bersedia berkunjung ke Grumbul Ciwera dengan medan perbukitan dan sekaligus memberikan bantuan untuk warga kurang mampu.

“Kami sangat tersanjung dengan kedatangan Pramuli Kwarran Lumbir dalam rangka Bakti Sosial kepada warga kami, semoga kegiatan bakti sosial ini medapat balasan yang setimpal dari Alloh SWT, serta sampaikan salam hormat dan terima kasih kami kepada Ketua Kwarran Lumbir, Insya Allah kegiatan ini bermanfaat bagi warga kami yang menerims bantuan,” kata Radus Prayitno ketua RW.

Sebelum pembagian telah diturunkan DKR Kwarran Lumbir, untuk membantu kami mengumpulkan data warga grumbul Ciwera RW 05 Desa Lumbir yang layak menerima dengan harapan kegiatan bakti sosial ini tepat sasaran kepada warga yang benar benar membutuhkan, mengingat jumlah bantuan yang tersedia hanya 30 paket.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.