Ketua Yayasan Jantung Sehat Indonesia Lamsel Kukuhkan 58 KJS dari 9 Kecamatan

Lampung Selatan139 Dilihat

Lampung Selatan, medianasional.id – Ketua Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Winarni Nanang Ermanto mengukuhkan 58 Klub Jantung Sehat (KJS) dari 9 Kecamatan di Kabupaten Lamsel, Selasa (11/9/2018).

Winarni yang juga merupakan Ketua TP PKK Lamsel ini berharap, KJS yang baru dikukuhkan tersebut dapat menciptakan suatu komunitas masyarakat yang aktif sebagai pelopor gaya hidup sehat ditengah-tengah masyarakat.

“Saya berharap, KJS yang dikukuhkan ini dapat dengan ikhlas membesarkan senam jantung sehat mulai dari desa, dusun, hingga pelosok RT,” ujar Winarni saat mengukuhkan 58 KJS di Menara Siger, Bakauheni.

Selain itu, Winarni juga berharap, KJS yang baru dikukuhkan dapat menjadi ujung tombak untuk mengkampanyekan kesadaran masyarakat akan pentingnya budaya hidup sehat dengan memelihara kesehatan jantung.

“Mudah-mudahn niat dari KJS yang hari ini dikukuhkan dalam rangka mengolahragakan dan memasyarakatkan olahraga dimasyarakat mendapat balasan yang setimpal dari Allah, dan menjadi amal ibadah dan barokah bagi keluarga dan anggota KJS,” imbuhnya. (amin padri/az)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.