Kecelakaan Kereta Api Argo Semeru dan Argo Wilis di Kulon Progo

DI.Yogyakarta921 Dilihat

Kulon Progo, medianasional.id – Kecelakaan kereta api yang terjadi di Kelurahan Kalimenur Kapanewon Sentolo, kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta, Selasa (17/10/2023).

Menurut informasi salah satu penumpang yang enggan menyebutkan namanya menjelaskan, kecelakaan bermula saat kereta Argo Semeru dari Surabaya ke Jakarta tiba-tiba tergelincir dari rel. Sementara itu, dari arah Bandung-Surabaya melaju kereta Argo Wilis, sehingga menyenggol gerbong belakang Argo Semeru.

ADVERTISEMENT

“Argo Semeru dari Surabaya arah Jakarta tergelincir. Kemudian yang Argowilis dari Bandung ke Surabaya menyenggol gerbong belakang Argo Semeru,” ucapnya.

Informasi sementara tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, “infonya tidak ada (korban jiwa), hanya luka-luka, untuk jumlah korban belum bisa di hitung berapa jumlahnya,” pungkasnya.

Evakuasi selain dari TNI /Polri, BPBD kulonprogo juga di bantu oleh berbagai kelompok Relawan, PMI, Basarnas.

Nafi selaku Admin Damkar BPBD kulon progo menyampaikan, berdasarkan informasi yang di terima, awalnya kereta api Arga Semeru yang dari Surabaya – Jakarta tergelincir di dekat stasiun sentolo sehingga gerbong anjlok.

Info diterima pukul 13:26 wib dan saat itu juga kereta Argo Wilis jurusan Bandung – Surabaya melintas meski masinis sudah berusaha mengerem namun tetap saja menabrak gerbong bagian belakang kereta api Argo Semeru, terangnya.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.