Karutan Banyumas Teken Kerjasama dengan Kepala Kemenag Kabupaten Banyumas

Banyumas196 Dilihat

Banyumas, medianasional.id – Kepala Rutan Banyumas, Jumedi bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas Ibnu Asaddudin menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) tentang Pembinaan Kerokhanian dan Kepribadian terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Banyumas. Kegiatan berlangsung di Aula Pembinaan Rutan Banyumas pada Kamis Siang (01/02). Penandatanganan disaksikan Kasubsi Pelayanan Tahanan dan Kasi Bimbingan Masyarakat Islam dan 170 Warga Binaan Pemasyarakatan. Kegiatan dilanjutkan kajian memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Dalam sambutannya Kepala Rutan Banyumas, Jumedi menyampaikan keterbatasan personel dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Rutan khususnya Pengelola Pembinaan Kepribadian dipandang perlu mengadakan Kerjasama yang dimaksud.

ADVERTISEMENT

“Atas dasar minimnya petugas rutan dalam mengelola pembinaan kepribadian di Rutan, kami harap dengan kerjasama ini dapat sinergi dalam menjalani tugas dan fungsi masing-masing,” jelasnya.

Mantan Kasi Binadik Lapas Purwokerto itu menyampaikan harapannya agar tiap-tiap warga binaanya ini dapat memiliki nilai lebih saat selesai menjalani pidana, sebagai contoh saat pertama masuk tahanan belum membaca Iqra setelah keluar dapat membaca Iqra bahkan Alqur’an.

Ibnu Asaddudin sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas, berharap, dengan adanya Kerjasama ini nantinya warga binaan dapat mengikuti program-program dengan giat tidak hanya menunggu waktu namun mengisi waktu dengan kebaikan termasuk menuntut ilmu.

“Manfaatkan waktu untuk menimba ilmu disini, tidak hanya menunggu waktu pulang”, pesannya.

Selain itu Ibnu menyampaikan dirinya didukung penyuluh-penyuluh agama handal dan mumpuni yang dapat mendukung program-program yang dicanangkan Rutan Banyumas.

Diakhir kegiatan Affifudin Idrus sebagai Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam menyampaikan Hikmah dalam Peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Kegiatan juga dihadiri Penyuluh Agama Fungsional di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas, serta Kasubsi Pelayanan Tahanan Rutan Banyumas, Cakra Citra Sari dan jajaran.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.