Karang Taruna Wana Ilma Adakan Upacara HUT RI Ke 73 di Lapangan Wanatirta

Brebes, Jawa Tengah104 Dilihat

Brebes, medianasional.id – Karang Taruna Wana Ilma Brebes adakan Upacara bendera dan detik – detik Proklamasi Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 73 di lapangan sepak bola desa Wanatirta, Jumat 17/08/2018.

ADVERTISEMENT

Selaku Inspektur upacara kepala desa Wanatirta H Maskur Ahmad Sunu membacakan amanat Bupati Brebes.

Peserta upacara dari beberapa lapisan masyarakat, RT RW , unsur sekolah dan pemuda juga tokoh masyarakat.

Amanat Bupati Brebes yang di bacakan oleh Inspektur upacara menekankan pentingnya persatuan dan kesatuan serta sikap kebersamaan, serta kerja nyata sebagai perwujudan mengisi kemerdekaan.

Setelah sekian lama tidak ada kegiatan upacara bendera HUT RI, warga masyarakat antusias mengikuti jalannya upacara dengan hidmat.

” Alhamdulillah kegiatan upacara berjalan dengan lancar dan hidmat, sepanjang tahun tidak ada upacara tapi Alhamdulillah tahun ini kita bisa laksanakan kegiatan upacara,” ungkap Sobirin ketua Karang Taruna.

Sobirin juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mensukseskan kegiatan Karang Taruna.

Kata Sobirin ” Terima kasih untuk semua pihak yang telah membantu hingga terlaksananya kegiatan Karang Taruna dengan lancar, buat sahabat Karang Taruna yang sudah rela berlatih Paskibra hingga sukses mengibarkan bendera kebesaran negara kita, saya ucapkan terima kasih,” pungkas Sobirin.

Reporter : Lukman Hakim
Editor      : Abu Bakar Sidik

Posting Terkait

ADVERTISEMENT
Konten berikut adalah iklan platform MGID, medianasional.id tidak terkait dengan isi konten.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.