Kapolres Lampura Pimpin Sertijab Tiga Jabatan Perwira

Lampung Utara Lampung Utara, redaksimedinas.com –Kepala Kepolisian Resor (Kapolres)  Lampung Utara (Lampura) AKBP Eka Mulyana, S.I.K memimpin upacara serah terima dan pengambilan sumpah jabatan Kapolsek Sungkai Selatan, Kasat Intelkam dan Kapolsek Kotabumi Utara, sertijab dilaksanakan di halaman Polres setempat. Sabtu (13/1/2018).
.
Pelaksanaan upacara serah terima dan pengambilan sumpah jabatan Kapolsek Sungkai Selatan, Kasat Intelkam dan Kapolsek Kotabumi Utara dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU) Polres Lampung Utara, Kapolsek, KBO, Kanit, Kasi, para Perwira dan Bhayangkari serta Personel Polres Lampung Utara.
.
Adapun pejabat yang diserahterimakan jabatannya adalah, Kapolsek Sungkai Selatan Kompol Rosef Efendi, S.I.K yang akan menduduki jabatan baru sebagai Kapolsek Natar Polres Lampung Selatan digantikan oleh Kompol Dalham, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 3 Subdit 3 Ditintelkam Polda Lampung.
.
Kemudian Kasat Intelkam AKP Sukimanto, S.Sos, M.M yang juga juga mendapatkan jabatan baru sebagai Pa Siaga 1 Bag Dal Ops Ro Ops Polda Lampung di gantikan oleh AKP Haidirsyah yang sebelumnya menjabat Kaur Binpam Subbid Paminal Bidpropam Polda Lampung dan Kapolsek Kotabumi Utara AKP Poeloeng Arsa Sidanu, S.I.K yang mendapatkan promosi sebagai Kasat Lantas Polres Pesawaran digantikan oleh Iptu Aris Sujatmiko, S.I.K yang sebelumya menjabat sebagai Kanit Reg Ident Sat Lantas Polres Lampung Utara.
.
Kapolres Lampung Utara dalam amanantnya menyampaikan, bahwa serah terima jabatan yang dilaksanakan pada pagi hari ini merupakan suatu hal yang wajar dalam dinamika organisasi yang dinamis dalam rangka penyegaran, pengembangan karier dan peningkatan kinerja untuk mencapai tujuan organisasi.
.
Pada kesempatan ini, secara pribadi dan selaku Kapolres serta keluarga besar Polres Lampung Utara. ” Saya mengucapakan penghargaan dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Kompol Rosef Efendi, S.I.K, AKP Sukimanto, S.Sos, M.M dan AKP Poeloeng Arsa Sidanu, S.I.K yang telah mendarmabaktikan jiwa raga serta waktunya selama bertugas di Polri umunya dan Polres Lampung Utara khususnya ”.
.
Lanjut Kapolres, selamat datang dan selamat bergabung kepada pejabat yang baru KKompol Dalham, AKP Haidirsyah dan Iptu Aris Sujatmiko, S.I.K, dengan kempuan yang telah didapat di tempat sebelumnya akan mampu mengemban tugas di tempat yang baru. “Buat terobasan-terobosan yang bersifat inovatif dalam rangka membangun kepercayaan masyarakat dan memberikan pelayanan prima,” Ujar Kapolres Lampura AKBP Eka Mulyana. (Der) 

Posting Terkait

ADVERTISEMENT
Konten berikut adalah iklan platform MGID, medianasional.id tidak terkait dengan isi konten.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.