Kagama Lampung Baksos Di Pringsewu

Lampung135 Dilihat
Pringsewu redaksimedinas.com – Dalam rangka HUT Kabupaten Pringsewu ke-9, Keluarga Alumnus Universitas Gajah Mada (Kagama) Lampung mengadakan kegiatan bakti sosial berupa pengobatan gratis bagi warga tak mampu, pemeriksaan kesehatan hewan ternak, serta aksi penanaman 1.000 pohon. Baksos yang digelar di Pekon Gemahripah, Kecamatan Pagelaran, Ahad (25/3) ini, dihadiri Bupati Pringsewu Hi.Sujadi dan Wakil Bupati Hi.Fauzi, Ketua Kagama Lampung Soeradi Soedjarwo, Ketua Kagama Pringsewu Fadholi, jajaran Pemkab Pringsewu serta anggota Kagama dari sejumlah kabupaten kota.
Menurut Ketua Kagama Lampung Soeradi Soedjarwo, kegiatan bakti sosial ini adalah agenda rutin secara bergiliran di setiap kabupaten kota, dimana tahun ini yang mendapatkan giliran adalah Pringsewu, dan kebetulan bertepatan dengan HUT Kabupaten Pringsewu yang ke-9.
Untuk aksi penanaman 1.000 pohon ini, beberapa bibit pohon yang ditanam baik di Pekon Gemahripah hingga Pekon Wayngison, diantaranya adalah bibit pohon medang, mahoni, kantil, hingga ketapang.
Sementara itu, Bupati Pringsewu Hi.Sujadi dalam kata sambutannya menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Keluarga Besar Kagama Lampung dan  Pringsewu, yang telah menggelar bakti sosial di Kabupaten Pringsewu. Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan salah satu wujud nyata kepedulian ormas, termasuk Kagama terhadap masyarakat. Ia berharap sinergitas yang telah terjalin ini dapat terus ditingkatkan di masa-masa mendatang. (Jum)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.