Kades Ragatunjung Masduki Apresiasi 115 KPM PKH Graduasi Mandiri

Brebes223 Dilihat

Brebes, medianasional.id | sebanyak 115 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) mengajukan Graduasi mandiri dan non kategori dari tahap 1 sampai tahap 3 sejumlah 520 KPM PKH di Desa Ragatunjung, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, “Kami apresiasi kepada 115 KPM yang telah mengajukan Graduasi mandiri dan non kategori, ini menunjukan kondisi sosial ekonomi KPM  sudah meningkat, “jelas Kepala Desa Ragatunjung Masduki AM, SE diruang kerjanya. Selasa 18/05/2021

Masduki berharap apa yang sudah dilakukan 115 KPM PKH yang sudah Graduasi akan diikuti oleh KPM PKH lainnya, dan semoga pemerintah memberikan pelatihan, bimbingan dan pemberdayaan usaha bagi KPM PKH, “pungkasnya.

Masduki AM SE, Kepala Desa Ragatunjung Kecamatan Paguyangan Kabupaten Brebes

Pendamping PKH Desa Ragatunjung Nova Prastiyo, S.Pd menyampaikan, dalam kurun 5 bulan ini sebanyak 115 dari sejumlah 565 KPM PKH yang ada di 5 Dusun Desa Ragatunjung mengajukan Graduasi Mandiri, “PKH merupakan salah satu upaya pemerintah dalam mengentas kemiskinan, namun demikian KPM PKH juga didorong untuk bisa segera menjadi KPM PKH graduasi mandiri, “jelas Nova saat ditemui di Kantor Kerjanya.

Pendamping PKH Desa Ragatunjung Nova Prastiyo, S.Pd

Nova menambahkan KPM PKH Graduasi mandiri adalah KPM yang berakhir kepesertaannya karena kondisi sosial ekonominya sudah meningkat, dan kami juga menerima Pengaduan terkait KPM PKH setiap Hari Selasa, di balai Desa Ragatunjung, “jelasnya.

Reporter : Abu Bakar Sidik
Editor : Abu Bakar Sidik

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.