IKAGA Gelar Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim

Aceh59 Dilihat
Pengurus IKAGA foto bersama anak yatim

Pidie Jaya, medianasional.id – Ikatan Kepemudaan Gampong Ara (IKAGA) Kecamatan Bandar Baru Pidie Jaya, melakukan buka puasa bersama dan santunan untuk anak yatim, Sabtu (25/5).

Kegiatan ini terlaksana berkat kerja keras Pemuda gampong ara dalam melakukan penggalangan dana untuk terlaksananya kegiatan sosial ini.

Mereka mengumpulkan dana sumbangan ini dimulai sejak awal ramadhan dan sampai hari ini sudah terkumpul sebanyak 17 juta rupiah.

Sumbangan tersebut dikumpulkan dari masyarakat, pemuda dan masyarakat gampong ara yang ada di perantauan, baik yang ada di Jakarta maupun di luar negeri (Malaysia).

Jumlah anak yatim yang disantuni oleh IKAGA ini sebanyak 22 orang semuanya berasal dari gampong setempat.

Ketua panitia pelaksana peduli anak yatim (PAY), Tgk Maimun di sela-sela acara tersebut mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat dan pemuda gampong ara yang telah bekerja maksimal untuk menyukseskan acara santunan dan buka puasa bersama ini.

Sementara itu Tgk Bustami, Ketua Pemuda Gampong Ara, berharap acara seperti ini bisa menjadi acara rutin pemuda gampong ara setiap tahun. Kita akan laksanakan dua kali dalam setahun, yaitu saat hari raya Idul Fitri dan perayaan Maulid Nabi Muhammad, SAW.

Bustami juga menambahkan bahwa minat menyumbang masyarakat gampong ara pada bulan puasa tahun ini sangat besar, hal ini terbukti dari dana yg dikumpulkan sebesar 17 juta.

Adapun paket santunan yang di berikan kepada anak yatim yaitu berupa 1 sak beras dan sumbangan lainnya, pungkasnya.

Reporter : Teuku Saifullah / Rahmad Saputra

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.