HUT RI ke 77 267 Narapidana di Batang Dapat Remisi

Batang542 Dilihat


Batang, medianasional.id
Pada momen Hari Kemerdekaan Indonesia ini juga sangat dinantikan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Batang. Ada 267 orang narapidana yang mendapatkan remisi umum dalam rangka Peringatan HUT Ke-77 Republik Indonesia.

Kepala Lapas Kelas IIB Batang Rindra Wardhana mengatakan, bahwa narapidana yang diusulkan untuk mendapatkan remisi telah memenuhi persyaratan sesuai undang-undang Republik Indonesia nomor 22 tahun 2022 tentang permasyarakatan peraturan menteri hukum dan hak asasi manusia RI nomor 7 tahun 2022 tentang syarat pemberian remisi.

ADVERTISEMENT

“Remisi umum Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022 diberikan kepada narapidana yang telah memenuhi syarat administratif dan subtantif, diantaranya telah menjalani pidana minimal 6 bulan dan tidak terdaftar pada register F serta telah mengikuti program pembinaan yang diselenggarakan oleh lapas,” katanya usai Upacara HUT Ke-77 Republik Indonesia di Alun-Alun Kabupaten Batang, Rabu (17/8/2022).

Remisi umum (RU) I sebanyak 227 orang , RU II sebanyak 1 orang dengan catatan belum bisa keluar, karena masih menjalani subsider hasil persidangan, Register F sebanyak 11 orang, pencabutan PB sebanyak 6 orang, dan belum ada 6 bulan masa pidana sebanyak 22 orang jadi jumlah totalnya ada 267 orang yang 70% kebanyakan kasus penyalahgunaan Narkoba.

Para narapidana, lanjut dia, ini terlibat kriminal umum. Seperti Narkotika, pembunuhan dan penipuan. Sementara, pengurangan masa hukuman tergantung dari masa pidananya.

Adanya remisi ini, maka para Napi dapat merubah pola pikir menjadi lebih baik lagi. Mereka bisa menyadari kesalahannya sehingga mempercepat reintegrasinya ke masyarakat.

“Yang jelas tujuan dari sistem pemasyarakatan salah satunya seperti itu. Bisa memberikan motivasi kepada warga binaan di lapas untuk bertindak lebih baik. Makanya salah satu syarat remisi kepada mereka adalah berkelakuan yang baik,” ujar dia.*

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.