Ganjar Pranowo, SH.MIP Hadiri Acara Puja Bakti Agung Asadha Bersama Menteri Agama

Magelang108 Dilihat

Magelang, medianasional.id Gubernur mendapingi Menteri Agama Lukman Hakim Saefuddin menghadiri acara Puja Bakti Agung Asadha (Asalha Mahapuja) 2562 Tahun 2018 di Komplek Candi Borobudur.

Menteri Agama Lukman Hakim Saefuddin mengatakan ” Peringatan Asadha diharapkan menjadi momentum bagi Umat Buddha untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan isi ajaran kitab suci sebagai pedoman hidup, petunjuk yang abadi, dan universal.”

Menteri agama berpesan agar para bhikkhu terus menyampaikan pemahaman Buddha Dhamma yang benar dan utuh kepada umat di tengah perkembangan kehidupan masyarakat yang penuh dinamika dan tantangan.

Agama mengajarkan kepada kita toleransi, keadilan, kebaikan, kedamaian kesejahteraan, dan tidak mengajarkan kekerasan.

Gubernur Ganjar Pranowo, SH.MIP mengatakan bahwa ” Candi Borobudur adalah candi Buddha terbesar di dunia, yang menjadi “magnet” bagi banyak orang untuk datang menyaksikan pesona mahakarya tersebut dan mempelajari makna kerukunan dan saling menghormati.”Ungkap Ganjar

“Untuk warga bangsa Indonesia, sebenarnya ini adalah warisan di antara kita semua, seluruh umat beragama bagaimana kita menjaga kerukunan, saling menghormati, bergotong-royong dan inilah cagaknya republik.

” Inilah kekuatan bangsa dan negara yang tidak boleh tergoyahkan oleh siapapun dan oleh isu apapun sehingga setiap saat semua punya hak untuk beribadah dengan tenang.”Jelasnya

Kontributor : be

Editor : Puji_Leksono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.