Dua Paslon Walikota dan Wakil Walikota Cabut Undian

Jambi301 Dilihat

Jambi, redaksimedinas.com – KPU kota Jambi melakukan pengundian nomor urut pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Jambi Pilkada serentak 27 Juni 2018 yang akan datang.

ADVERTISEMENT

Setelah dilakukan pengundian nomor urut, pasangan Abdullah Sani- Kemas Alfarizi Nomor Urut 1 dan pasangan Fasha-Maulana mendapatkan Nomor 2 yang pengundian ini dilakukan oleh KPU Kota Jambi, Selasa (13/2/2018).

Pasangan Abdullah Sani-Kemas Alfarizi datang pertama di lokasi pengambilan nomor urut. Pasangan yang diusung PDIP dan PAN tiba di Hotel Shang Ratu Senin (13/2/2018) sekitar Pukul 08.15 WIB.

Paslon Sani-Izi bersama pendukungnya yang menggunakan seragam berwarna biru dan merah sesuai dengan warna partai pengusungnya memadati lokasi acara.

Sani dan Izi langsung tersenyum dan menyalami Komisioner KPU Kota Jambi yang sudah menyambut di depan.

Terlihat para tim pemenangan Sani-Izi, Paslon Sani-Izi sengaja datang pertama karena mereka ingin menjadi nomor satu. Sementara Paslon Fasha-Maulana datang terakhir dengan para pendukungnya juga terlihat sama-sama bersemangat dengan nomor urut yang mereka dapatkan. (sib)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.