DPRD Dukung Pembangunan Jalur Kereta Api Wisata di Tubaba

Panaragan, medianasional.id – Terkait Rencana pembangunan Jalur Kereta Api wisata yang rencananya akan dikerjakan Tahun 2020 mendatang, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) melalui komisi III akan mendukung penuh langkah Pemkab Tubaba.

Dikatakan Paisol, SH atas nama DPRD Kabupaten Tubaba, “kami akan mendukung penuh langkah Pemkab dalam gagasannya membuat jalur kereta api wisata tersebut,” ujarnya melalui pesan WhatsApp, Sabtu (29/6) sekitar pukul 10.00 Wib.

“Yang pasti kami dari komisi lll DPRD sangat mendukung langkah pak Bupati dalam rencana pembangunan jalur kereta api wisata, hal itu tentunya demi kemajuan kabupaten Tubaba yang kita cinta ini,” tulisnya.

Diberitakan sebelumnya, Pemkab Tubaba beserta rombongan yang dipimpin langsung Bupati Umar Ahmad, SP., berkunjung ke Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementrian Perhubungan pada Jum’at (28/6/2019) dengan tujuan membahas rencana pembangunan jalur kereta api wisata.

Pembangunan tersebut nantinya akan dibangun mulai dari Komplek Islamic Center, Kelurahan Panaragan jaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah sampai dengan Tiyuh/Desa Kagungan Ratu dengan panjang 6 Km.dimana jalur tersebut nantinya akan melintasi irigasi Pengairan setempat.(Hadi)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.