Dandim Magelang Pimpin Apel Penyemprotan Disinfektan

Magelang82 Dilihat

Magelang, medianasional.id – Komandan Kodim 0705/Magelang Letkol Arm Rohmadi, S.Sos., M.Tr.(Han) memimpin Apel Penyemprotan Disinfektan Dan Bakti Sosial (Kurve) dalam rangka pencegahan penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Kota Magelang, Kamis (11/02). Apel yang digelar di Jln. Alun Alun Selatan No. 7 Kemirirejo Kecamatan Magelang Tengah Kota Magelang diikuti oleh 100 orang.

ADVERTISEMENT

Di awal sambutannya, sebagai Dandim yang baru, Letkol Arm Rohmadi memperkenalkan diri terlebih dulu kepada peserta apel. Sepanjutnya ia menyampaikan penyemprotan dinsekfitan ini diharapkan Kota Magelang semakin kondusif dan bisa masuk dalam zona hijau.

Sinergitas yang sudah terjalin harus tetap kita jaga dengan baik dengan kerja sama di setiap elemen masyarakat yang ada di Kota Magelang untuk mencegah prnyebaran virus covid 19.

Masih menurut Letkol Arm Rohmadi, Kegiatan PPKM Mikro yang sudah kita laksanakan di Kota Magelang hendaknya ditingkatkan kembali.

“Mari kita bergandeng tangan bersama sama antara pemerintah daerah dan intansi terkait yang ada agar saling mendukung pelaksanaannya demi terciptanya Kota Magelang yang sehat,ama dan kondusif” ujar Dandim.

Diakir sambutan, Dandim mehimbau kepada peserta apel untuk melaksanakan kegiatan penyemprotan disenfiktan ini dengan keikhlasan hati guna mencegah penyebaran virus covid 19 yang kita cintai.

Nampak hadir pada kegiatan tersebut Plt Kapolres Kota Magelang AKBP R. Fidelis Timoranto, S.IK, Kasdim 0705/Magelang Mayor Inf Sudarno, Wakapolres Kota Magelang Kompol Dwi Retno Wati SH. MH, Pasi Ops Kodim 0705/Magelang Kapten M.Mustofa, Kasatpol PP Kota Magelang Drs. Singgih Indri Pranggana, Kadishub Kota Magelang Bp. Candra Widjiadmiko Adi, Ka Dinkes Kota Magelang diwakili Kasi P3M Bp. Lilik Sunarto.

Seusai apel dilanjutkan dengan penyemprotan Disinfektan dan Bhakti Sosial (Kurve) di pasar Sidomukti, Pasar Gotong Royong dan ditempat keramaian di wilayah Kota Magelang.

 

Reporter : Tyo

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.